Kamis, 2 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home News Analyze

5 Kesalahan Utama yang Harus Dihindari dalam Investasi Emas Online

30 Agustus 2021
in Analyze, Headline
Reading Time: 3 mins read
Aplikasi IndoGold

5 kesalahan utama yang harus dihindari dalam investasi emas online (Foto: Istimewa/youngster.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Sejak memasuki era digital, perkembangan teknologi berhasil menjadi wadah perubahan bagi seluruh aspek kehidupan masyarakat, salah satunya adalah investasi. Selain saham dan reksadana, revolusi digital memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk mengakses berbagai instrumen investasi dengan modal yang cenderung sedikit, termasuk emas. Saat ini, emas termasuk investment vehicle favorit berbagai generasi karena kemudahan dan berbagai keunggulan yang dimilikinya.

Investasi emas secara online dapat menjadi pilihan untuk masyarakat yang ingin berinvestasi kecil-kecilan. Hal ini dikarenakan investor dapat berinvestasi secara rutin dengan jumlah terkecil sesuai kemampuan finansial dan tujuan investasi. Selain itu, investasi emas secara online mudah diakses dan dipantau kapan saja dengan harga emas yang diperbarui setiap harinya.

Melihat berbagai kelebihan investasi emas secara online tersebut, pastinya membuat kamu penasaran dan tertarik untuk memulainya. Namun, di balik kelebihannya, investor perlu dibekali pemahaman seputar investasi emas.

Baca juga :   Kemenkop-UKM dan Go-Jek Garap Kampung UKM Digital

Setidaknya, ada 5 kesalahan utama dalam berinvestasi emas secara online yang patut dihindari untuk memperoleh keuntungan yang maksimal sehingga dapat mencapai tujuan keuangan.

Cash flow yang masih berantakan

Kesalahan paling umum dilakukan investor pemula adalah cash flow yang tidak tertata dengan baik. Bersumber dari Corporate Finance Institute, cash flow merupakan kenaikan atau penurunan jumlah uang yang dimiliki oleh bisnis, institusi, atau individu. Hal ini termasuk aspek yang sangat krusial dalam berinvestasi, termasuk investasi emas. Sebelum memulai investasi, sebaiknya kamu melakukan pengelolaan keuangan pribadi secara efektif dan efisien, sehingga dapat memiliki cash flow yang positif. Jika cash flow dalam keadaan sebaliknya, kamu tidak dapat melakukan investasi emas secara rutin atau bahkan berinvestasi menggunakan ‘uang panas’.

Tidak menentukan tujuan investasi 

Mendapatkan untung sebanyak-banyaknya merupakan salah satu tujuan utama para investor. Memang tidak salah, tetapi arti dan manfaat investasi jauh lebih besar dari mengejar cuan saja. Investasi adalah kendaraan untuk mencapai tujuan keuangan berskala besar seperti dana pendidikan, dana pensiun, dan lain sebagainya. Tanpa memiliki tujuan investasi, keuntungan yang ingin kamu capai akan lebih sulit untuk digapai. Aspek tersebut berguna dalam menentukan seberapa besar risiko investasi yang sanggup kamu ambil dan akan menjadi kiblat kamu selama berinvestasi. Selain itu, dengan adanya tujuan investasi, kamu dapat dengan mudah menentukan periode investasi serta besaran dana yang dibutuhkan secara rutin untuk mencapai tujuan tersebut.

Baca juga :   13 Startup Lolos Program Akselerator PnP Batch 2

Memilih platform digital penyedia investasi emas online yang tidak kredibel

Berbicara mengenai investasi online, pemilihan platform yang dapat mempermudah kamu berinvestasi sangatlah penting. Dalam berinvestasi emas secara online, kamu harus memperhatikan aspek legalitas dari penyedia platform digital tersebut. Pemilihan platform digital yang sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dapat membantu kamu untuk tetap berinvestasi dengan aman.

Investasi emas untuk jangka pendek        

Mempergunakan emas sebagai investasi jangka pendek merupakan hal yang tidak disarankan. Meskipun harga emas cenderung naik dalam kurun waktu yang panjang, namun harga emas mengalami fluktuasi dalam jangka pendek karena emas sebagai komoditas diperdagangkan. Harga emas cenderung bersifat fluktuatif karena dipengaruhi berbagai faktor, seperti tingkat suku bunga dan kondisi perekonomian. Oleh karena itu, investasi pada instrumen ini akan lebih menguntungkan apabila diaplikasikan dalam periode jangka panjang, yaitu minimal 5 tahun.

Baca juga :   OJK Infinity Dorong Pertumbuhan Startup Baru

Tidak memantau harga emas

Sangat penting tentunya untuk mengetahui harga emas dan informasi terkait emas yang ingin dibeli sebelum berinvestasi di dalamnya. Untuk memperoleh keuntungan maksimal, kamu perlu melakukan pengecekan harga emas secara berkala.(*AMBS)

 

INDRA SJURIAH, Co-Founder dan CMO IndoGold

Tags: IndoGoldinvestasi emas onlineinvestment vehicleRevolusi digital
Previous Post

Kini Ada Asuransi Untuk Lindungi Para Gamer

Next Post

3 Juara DigiHackAction Ini Hadirkan Solusi Masa Depan di Sektor Periklanan Digital

Related Posts

Indogold
News

Kantongi Izin Bappebti, IndoGold Fokus Perluas Akses Investasi Emas Digital

22 Maret 2023
0
Aplikasi IndoGold
News

IndoGold Ajak Gen Z untuk Tingkatkan Literasi Finansial

15 Juni 2022
0
Aplikasi IndoGold
News

Permudah Investasi Emas Digital, IndoGold Gandeng Bank Neo Commerce

22 April 2022
0
Load More
Next Post
DigiHackAction

3 Juara DigiHackAction Ini Hadirkan Solusi Masa Depan di Sektor Periklanan Digital

Galaxy M32

Samsung Galaxy M32, Dukung Passion Anak Muda

Vaksinasi TelkomGroup

Percepat Pembentukan Kekebalan Komunal, Vaksinasi TelkomGroup Telah Jangkau 100 Persen Karyawan

Discussion about this post

Recent Updates

JQRBT

JQRBT Crypto Tergiur Masuki Pasar Kripto Indonesia yang Bernilai Rp650 Triliun

1 Oktober 2025
Astra Property

Perkuat Portofolio di Sektor Infrastruktur Industri & Logistik, Astra Property Akuisisi Mega Manunggal Property

1 Oktober 2025
Nafas Indonesia

Nafas Indonesia: Bahaya Asap Rokok di Dalam Ruangan

1 Oktober 2025
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
JQRBT

JQRBT Crypto Tergiur Masuki Pasar Kripto Indonesia yang Bernilai Rp650 Triliun

1 Oktober 2025
Astra Property

Perkuat Portofolio di Sektor Infrastruktur Industri & Logistik, Astra Property Akuisisi Mega Manunggal Property

1 Oktober 2025
Nafas Indonesia

Nafas Indonesia: Bahaya Asap Rokok di Dalam Ruangan

1 Oktober 2025
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version