5 Startup Lulus dari ImpactDay Dan Dapatkan Inkubasi

Impactto

Director Impactto Zahra Damariva dan Managing partner dan co-founder Impactto Italo Gani. (Foto: istimewa)

youngster.id - Program inkubasi ImpacttoBuild Accelerator telah meluluskan 5 startup. Mereka yaitu Mindtera (platform HR digital), Kukerja (platform upskilling & penyaluran kerja), Depatu (aplikasi pengecekan & marketplace produk orisinil), Midas (aplikasi pengatur keuangan personal), dan Krealogi (ekosistem rantai pasok digital untuk UMKM sektor kriya).

Acara puncak ImpactDay yang digelar platform startup kolektif Impactto ini merupakan pelatihan intensif yang bertujuan untuk membantu startup tahap awal (early-stage) terpilih dalam proses mencapai Product-Market Fit (PMF) masing-masing. Ke lima startup yang lulus akan mendapatkan inkubasi, serta mendapatkan bimbingan intensif dari Coach Impactto.

“Impactto memiliki visi untuk membentuk ekosistem startup digital yang matang di Indonesia, dengan menyediakan wadah transfer pengetahuan antara sesama pelaku startup. Kami memilih startup tahap awal dan mencocokkannya dengan coach yang tepat yang dapat mendampingi mereka untuk mencapai PMF atau berkembang ke skala yang lebih besar [scale up],” ungkap Italo Gani, Co-Founder dan Managing Partner Impactto dalam keterangan pers, Senin (3/10/2022).

Menurut Gani, berbeda dari program inkubasi pada umumnya yang memberikan kurikulum seragam untuk semua peserta, ImpacttoBuild Accelerator fokus menggali dan mendiagnosa pain points masing-masing startup untuk merancang kurikulum yang terpersonalisasi serta tepat sasaran.

Tim Impactto mengadakan setidaknya satu pertemuan setiap dua minggu untuk mendiskusikan permasalahan yang dihadapi dan mencari solusi bersama, entah dalam hal strategi monetisasi, akuisisi, prioritas sektor, atau bahkan penentuan persona pasar yang tepat.

Para startup peserta menjalani proses Group Coaching dan 1-on-1 Coaching Sessions selama empat bulan terakhir, bersama praktisi berpengalaman kelas dunia, seperti Dong Shou (Advance.ai), Moses Lo (Xendit), Melisa Irene (East Venture), dan Budi Gandasoebrata (Midtrans).

Pada acara puncak ImpactDay, kelima startup terpilih ini berkesempatan mempresentasikan profil perusahaan, pengalaman, serta pertumbuhan yang dialami selama mengikuti pelatihan, di depan para coaches, VC, korporasi, dan startup-startup lainnya.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version