youngster.id - PT Bank Danamon Indonesia, Tbk. (Danamon), PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) dan PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) hadirkan produk keuangan syariah untuk ibadah umrah.
“Sebagai salah satu grup keuangan terkemuka di Indonesia, Bank Danamon, Adira Finance, dan Adira Insurance memiliki peran penting dalam mendorong kemajuan perekonomian syariah. Hal ini kami lakukan dengan terus menghadirkan produk dan layanan syariah yang inovatif, serta yang tidak kalah pentingnya adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan manfaat dari keuangan berbasis syariah, ” papar Herry Hykmanto Direktur Danamon Syariah, pada media Rabu (31/5/2017) di Jakarta.
Turut hadir Direktur Utama Adira Finance, Hafid Hadeli, Direktur Utama Adira Insurance, Indra Baruna, serta Dewan Pengawas Syariah dari Danamon, Adira Finance dan Adira Insurance.
Herry Hykmanto, menjelaskan pihaknya menghadirkan inovasi layanan keuangan berbasis syariah, khususnya yang membantu masyarakat dalam menjalankan ibadah Umrah, baik di industri perbankan, pembiayaan maupun asuransi.
“Keinginan untuk kembali ke tanah suci juga terus meningkat. Tentunya perjalanan Umrah akan lebih menyenangkan jika dilakukan bersama keluarga atau kerabat. Untuk itu perlu perencanaan keuangan yang baik untuk bisa mewujudkan niat ketanah suci,” katanya.
Untuk itu, Danamon Syariah menghadirkan produk inovatif Tabungan BISA Umrah iB. Dengan produk tabungan ini, nasabah dapat menentukan sendiri jangka waktu menabung dan jumlah setoran rutin bulanan sesuai kebutuhan. Disamping itu nasabah juga akan mendapatkan asuransi jiwa syariah gratisyang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap layanan keuangan syariah.
Tidak hanya itu, seluruh konsumen yang mengajukan produk Pembiayaan Paket Perjalanan Umrah ini juga akan mendapatkan berbagai keuntungan lainnya seperti; berkesempatan mendapatkan pembiayaan dengan margin 0%, angsuran ringan dengan margin yang sangat murah, berkesempatan mendapatkan down payment (DP) 0% (tanpa DP), proses mudah dan cepat, dapat memberangkatkan jamaah selain konsumen seperti orang tua, pasangan, serta anak kandung.
Dimana seluruh konsumen sudah dapat mengajukan Pembiayaan Paket Perjalanan Umrah sejak bulan Februari 2017. Adira Finance berharap dengan seluruh kemudahan dan keuntungan yang didapatkan konsumen, pengalaman ibadah Umrah mereka akan menjadi pengalaman yang luar biasa dan tidak terlupakan.
FAHRUL ANWAR
Discussion about this post