Kementerian BUMN Luncurkan Dana Kelolaan Untuk Startup Sektor Biotech, Energi, dan Agrikultur

Bio Farma dan MDI Ventures

Kerjasama Bio Farma dan MDI Ventures untuk dana kelolaan startup bio health. (Foto: istimewa)

youngster.id - Kementerian BUMN meluncurkan tiga dana kelolaan terdiri dari Bio Health Fund, Energy Fund, dan Agri Fund. Ini akan menjadi sarana investasi untuk startup tahap early hingga growth di vertikal terkait.

Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan dana kelolaan ini bersifat vertical-focused dengan inisiasi tahap awal dari Bio Health Fund, Energy Fund, dan Agri Fund. Ketiga dana kelolaan tersebut akan disuntik dari PT Bio Farma, PT Pertamina, dan PT Pupuk Indonesia yang masing-masing akan membidik pendanaan di sektor biotech, energi, dan agrikultur di Indonesia.

“Indonesia merupakan negara penghasil pangan, tapi sinergi agrikultur masih cukup rendah dibandingkan sektor lain. Makanya kami coba bangun masyarakat digital, baru masuk ke pendanaan. Kami melihat pertumbuhan ekonomi harus didasari oleh pertumbuhan ekonomi baru. Sudah seyogyanya kita bersama-sama membangun ekosistem yang dirajut oleh sektor swasta, UMKM, dan BUMN. Ini baru langkah awal,” ungkap Erick dalam pembukaan BUMN Startup Day baru-baru ini.

Peluncuran dana kelolaan ini ditandai oleh penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir, dan Direktur Utama Pupuk Indonesia Bakir Pasaman, serta CEO MDI Ventures Donald Wihardja.

Menurut Erick, sebelumnya sudah ada Merah Putih Fund hadir untuk mengisi kekosongan pendanaan pada startup growth stage. Sementara, tiga dana kelolaan baru ini merupakan upaya transformasi BUMN dalam mencapai ketahanan di bidang pangan, kesehatan, dan energi untuk mendorong kekuatan ekonomi Indonesia.

Di samping itu, perusahaan yang terlibat masing-masing menawarkan kekuatan pada sinergi dan ekosistem, bukan hanya investasi. Bio Farma memiliki go-to market yang kuat, sedangkan Pertamina Power & New Renewable Energy (NRE) fokus terhadap pengembangan energi terbarukan yang ramah lingkungan. Adapun, Pupuk Indonesia dapat mendorong ekspansi bisnis pangan di Indonesia.

Dana kelolaan Merah Putih Fund dengan komitmen investasi sebesar $300 juta untuk startup soonicorn/centaur atau valuasi mendekati $1 miliar. Namun tidak diungkapkan berapa total komitmen investasi awal dari dana kelolaan ini.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version