Kiat Memilih Kamera untuk Pemula

Peluncuran kamera Canon terbaru oleh PT Datascrip. (Foto: Stevy Widia/Youngsters.id)

youngster.id - Kamera adalah item utama yang dibutuhkan seorang fotografer untuk mengambil gambar dalam bentuk foto atau video. Meski sudah ada smartphone dengan kualitas kamera yang bagus dan canggih, mereka lebih suka memakai kamera khusus karena tentu hasil gambar yang dihasilnya akan jelas sangat berbeda.

Kualitas sensor yang dipunyai smartphone tidak setinggi kamera khusus, seperti model digital atau DSLR. Maka itu, tidak sedikit orang lebih beralih ke alat khusus pengambil foto atau video itu dibandingkan memakai HP. Sebagai pemula, memilih kamera yang tepat tentu akan cukup susah apalagi kurang pengetahuan dalam bidang fotografi.

Berikut ada tip memilih kamera untuk yang baru mulai hobi fotografi :

Pilih Model yang Pas

Kalau kamu suka jalan-jalan, sebaiknya gunakan model yang praktis dan gampang masuk tas kamu. Jangan lupa pilih yang ringan, sehingga tidak memberatkan bawaan tas kamu saat sedang berjalan-jalan.


Sesuaikan dengan Kebutuhan dan Bujet

Saat akan membeli kamera, sebaiknya kamu tentukan dulu kebutuhan atau fungsi apa yang kamu mau. Ada banyak tipe dan model yang perlu kamu pertimbangkan lebih dulu. Kalau kamu benar-benar suka dengan dunia fotografi, DSLR bisa menjadi hal yang bijak mengingat kamera itu punya banyak fungsi yang bisa kamu manfaatkan.

Kamu harus ingat, jangan memaksakan kehendak kamu untuk membeli kamera yang canggih. Sesuaikan saja dengan bujet yang kamu punya. Jangan memikirkan gengsi saat membelinya karena kamu juga harus bisa menyesuaikan uang tabungan dan gaya hidup yang kamu punya. Sekarang sudah banyak tipe yang harganya di bawah Rp2 juta, tapi punya fungsi yang lengkap dan canggih.


Tentukan Sensor sesuai dengan Kebutuhan

Sensor dipakai oleh setiap kamera untuk menangkap objek yang kamu mau. Ada banyak variasi yang bisa kamu pilih antara lain Full Frame, APS-C, Four Third, dan masih banyak lagi. Sesuaikan pemilihan sensor kamu dengan kebutuhannya. Misalkan kamu pilih DSLR, jenis lensa sensornya harus kamu sesuaikan dengan kondisinya, entah itu yang APS-C atau Four-Third.

Setiap sensor pasti punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, begitu pula dengan beratnya ada yang ringan atau yang lebih berat.


Pilih Fitur yang Bagus

Daripada kamu ribet-ribet mengatur kameranya lagi, sebaiknya pilih fitur yang lengkap dan bagus. Kamu juga wajib memilih yang resolusinya bisa dimanfaatkan untuk mencetak foto dengan kualitas yang tetap bagus dan tidak gampang pecah. Sekarang dengan harga murah saja, fitur yang ditawarkan sudah cukup lengkap dan hasilnya tidak kalah bagus.

Anda yang punya bujet terjangkau tidak usah takut lagi kalau mau beli kamera yang fiturnya lengkap. Cek setiap fiturnya sebelum kamu membeli agar kamu tidak kecewa setelah menentukannya.

Salah satu fitur yang sangat penting dan harus kamu punya adalah ISO. ISO merupakan fitur yang dipakai untuk pengaturan cahaya. Jadi, kamu yang mengambil objek foto atau video saat malam atau ruangan gelap, bisa mengatur pencahayaannya sendiri dengan ISO ini, sehingga hasil gambar tetap bagus.

STEVY WIDIA

Exit mobile version