youngster.id - Beragam kompetisi teknologi dan startup telah diselenggarakan di sepanjang 2016. Kompetisi ini banyak digelar oleh kampus, pemerintah, entitas swasta, hingga investor. Pesertanya pun beragam, mulai dari mahasiswa, umum, startup, bahkan inkubator.
Kompetisi ini dengan berbagai maksud. Ada yang serius ingin mendapatkan bimbingan dan pendanaan dari investor, seperti Startup World Cup, dan Seedstar World. Ada juga kompetisi yang diselenggarakan oleh pihak lain biasanya hanya mencari ide menarik dan memberikan hadiah kepada sang pemenang. Belakangan beberapa penyelenggara juga menyediakan bimbingan dan pendanaan bagi para peserta.
Berikut daftar kompetisi tahunan bagi startup yang dirangkum dari berbagai sumber:
Imagine Cup
Imagine Cup adalah program tahunan yang diselenggarakan oleh Microsoft. Kompetisi ini diselenggarakan di seluruh dunia bagi para siswa. Pemenang dari tiap negara nantinya akan diadu lagi di ajang internasional. Cabang kompetisi yang dapat diikuti di antaranya Games, Innovation, World Citizenship, Hello Cloud, dan Earth.
Pemenang dari Indonesia untuk bertanding di tingkat dunia tahun ini adalah None Developers asal Universitas Trunojoyo Madura. None lolos terpilih mewakili kategori game. Pemenang kompetisi ini mendapatkan hadiah uang tunai sebesar US$ 10.000.
Google Launchpad
Program ini diperuntukan bagi startup yang sudah mempunyai produk atau berencana untuk meluncurkan aplikasi Android dalam waktu dekat. Peserta yang terpilih mendapat kesempatan untuk mengikuti pelatihan selama dua minggu di kantor pusat Google yang berada di Mountain View, Amerika Serikat.
Peserta terpilih juga akan mendapat pendanaan dari Google sebesar US$50.000 (sekitar Rp673 juta). Selain itu, mereka pun akan mendapatkan pembinaan yang berkelanjutan selama enam bulan, serta akses ke berbagai layanan Google senilai US$250.000 (sekitar Rp3,35 miliar).
Seedstars World
Seedstars World adalah kompetisi untuk mencari wirausaha terbaik dan menghubungkan para investor dengan para wirausaha startup. Saat ini Seedstar World sudah diadakan di lebih dari 65 kota dari berbagai belahan dunia tahun. Kompetisi ini menyasar startup yang berusia kurang dari dua tahun dan memiliki investasi kurang dari US$500.000 (Rp6,7 miliar).
Kompetisi di Jakarta dimenangkan oleh Kostoom. Hadiahnya berupa kesempatan untuk memenangkan dana investasi hingga US$1 juta (sekitar Rp13 miliar) . Peserta diharapkan mampu memberikan solusi untuk isu-isu regional serta mengembangkan produk-produk menguntungkan bagi pasar global. Pemenang juga mendapat jejaring dengan para investor dan mentor dari berbagai belahan dunia.
The Next Dev
The NextDev adalah kompetisi digital dari Telkomsel. The Next Dev 2016 berbeda dari tahun sebelumnya. Sebab tahun ini, peserta diminta untuk menggali potensi startup untuk membuat aplikasi smart city.
Tahapan yang harus dilewati peserta adalah pengumpulan aplikasi, kurasi, bootcamp, dan pitching. Pemenang The NextDev mendapat hadiah berupa dukungan “5M”: Market Access, Marketing Publicity, Mentoring, Management Trip, dan Money untuk mendukung pengembangan karya mereka. Pemenang mendapat kesempatan untuk mendapat pendanaan dari MDI Ventures dan dukungan inkubasi selama satu tahun.
Mandiri Finspire
Bank Mandiri melalui Mandiri Capital Indonesia menggelar Finspire. Kompetisi ini khusus diselenggarakan untuk startup di bidang financial technology (fintech). Acara ini terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yaitu workshop, pendampingan, dan seleksi startup. Setelah workshop, peserta melalui proses bimbingan dan penjurian bersama pelaku-pelaku industri fintech, baik dari dari venture capital maupun startup.
Juara pertama kompetisi Finspire akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp125 juta, sementara juara kedua akan mendapat uang sebesar Rp75 juta. Para pemenang juga mendapatkan tiket emas untuk mengikuti program inkubator selama enam bulan untuk mengembangkan bisnis. Melalui program inkubator, pemenang akan mendapatkan akses co-working space gratis, investasi, dan sinergi dengan Mandiri Group.
Startup World Cup
Kompetisi Startup World Cup 2017 digelar oleh Fenox VC. Ada sebelas negara yang siap bertarung dalam kompetisi Startup World Cup, antara lain Indonesia, Jepang, India, Taiwan, Cina, Israel, Australia, Jerman, Chili, dan Amerika Serikat (Boston dan Silicon Valley).
Hadiah yang ditawarkan untuk pemenang berupa investasi sebesar US$1 juta (sekitar Rp13 miliar). Ahli Jasa menjadi pemenang regional tahun ini. Pemenang juga diundang ke Silicon Valley untuk mendapatkan akselerasi, bimbingan, menghadiri konferensi internasional, serta pitching di hadapan juri internasional, seperti David Cohen, Founder dan Managing Partner dari Techstars.
Inkubasi Bisnis Teknologi
Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) mengadakan program Insentif Inkubasi Bisnis Teknologi (IBT) 2017. Program IBT sendiri merupakan kegiatan pendanaan, pelatihan, dan asistensi bagi inkubator dan perusahaan pemula (tenant). Pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui sistem kompetisi atau seleksi.
Seleksi ini terdiri dari dua tahap. Tahap pertama adalah pendaftaran inkubator. Di tahap ini, inkubator harus mengikuti seleksi, pelatihan, dan mengikuti pemeringkatan yang dilakukan oleh Kemristekdikti. Setelahnya, tenant yang ada di bawah inkubator tersebut bisa mengajukan proposal pendanaan. Jika inkubator lulus seleksi, mereka akan mendapat pelatihan di Kemristekdikti dan di Inggris.
Mobile Challenge Asia Pacific
Mobile Challenge Asia Pacific (MCAP) adalah kompetisi pembuatan layanan mobile. Solusi yang diberikan bisa berupa aplikasi, perangkat IoT, solusi mobile baik software dan hardware. Kompetisi ini diadakan oleh J-Seed Ventures dan IE Business School. Kompetisi ini mempertandingkan startup aplikasi mobile dari sepuluh negara di Asia Pasifik: Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Taiwan, Jepang, Korea, Cina, dan Hawaii.
Pelaksanaan final ini bersamaan dengan Mobile World Congress 2017 di Barcelona. Pemenang akan diberikan pelatihan, pendidikan, serta akses mentor dari angel investor, venture capital, dan pimpinan industri internasional.
Indosat Wireless Innovation Contest (IWIC)
IWIC adalah kompetisi tahunan yang diselenggarakan Indosat. Kompetisi ini awalnya hanya mempertandingkan ide inovasi. Namun, belakangan IWIC juga mempertandingkan prototipe produk.
Ada sepuluh pemenang yang keluar sebagai pemenang kompetisi ini tahun ini. Mereka berhak mengikuti Developer Conference Tech In Asia di Jepang. Pemenang IWIC juga mendapat kesempatan untuk masuk ke program inkubasi Ideabox.
Program ini berlangsung selama tiga hingga enam bulan. Namun kesempatan ini adalah pilihan pemenang, tidak mengikat. Setelah lulus, Indosat juga memungkinkan pemenang ikut dalam kompetisi untuk mendapat pendanaan dari Softbank-ISAT.
STEVY WIDIA
Discussion about this post