Rabu, 22 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

22 Oktober 2025
in Headline
Reading Time: 2 mins read
LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

Live Host di TikTok Shop. (Foto: ilustrasi/istimewa)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Berdasarkan data kanal rekrutmen nasional seperti SIAPkerja-Karirhub Kemnaker dan berbagai platform daring lainnya, permintaan terhadap profesi LIVE Host kini menempati posisi teratas di antara pekerjaan yang paling dibutuhkan di Indonesia. Bahkan, periode Januari-Agustus 2025, profesi host live streaming menjadi salah satu pekerjaan dengan lowongan terbanyak, mencapai 10.190 lowongan pekerjaan.

Melihat potensi besar ini, TikTok Shop by Tokopedia menggelar program WaktunyaSTARt! untuk membekali masyarakat dengan keterampilan dan wawasan agar dapat menjadi LIVE Host yang profesional dan berkualitas.

Senior Director of E-Commerce Tokopedia dan TikTok Shop Indonesia, Stephanie Susilo mengatakan, permintaan terhadap profesi LIVE Host kini menunjukkan tren yang sangat tinggi di Indonesia.

“Melihat popularitas LIVE shopping sebagai cara berbelanja online yang terus meningkat, kami terus mendukung jutaan penjual termasuk pelaku UMKM yang berkontribusi lebih dari 60% terhadap PDB nasional untuk memperluas pasar dan meningkatkan penjualan melalui fitur interaktif LIVE shopping,” ucapnya dikutip Rabu (22/101/2025).

Baca juga :   Akselerasi Bisnis UMKM, Amartha Luncurkan Ascore.ai

Menurut Stephanie, program WaktunyaSTARt! dirancang untuk memberdayakan masyarakat dari berbagai latar belakang agar memperoleh keterampilan LIVE hosting secara profesional melalui pelatihan terstruktur, praktik langsung, dan pendampingan intensif.

“Kami ingin melahirkan lebih banyak talenta digital yang kreatif, percaya diri, dan siap berkontribusi dalam memperkuat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia,” katanya lagi.

Data TikTok shop menunjukkan, terjadi kenaikan nilai transaksi sejumlah penjual di TikTok Shop berkat LIVE streaming yang dibuat oleh penjual maupun affiliate/content creators mencapai 30 kali lipat. Sedangkan kenaikan nilai transaksi sejumlah penjual di TikTok Shop berkat short video (video pendek) yang dibuat oleh penjual maupun affiliate content creators mencapai 31 kali lipat.

Baca juga :   Aturan Pajak E-Commerce Segera Terbit

Hal ini diakui oleh Senior Group Head of Business Unit Paragon Corp, Clarissa Angga Gunawan yang mengungkapkan, Paragon sebagai perusahaan lokal dengan berbagai merek kecantikan dan perawatan tubuh menjadikan TikTok LIVE sebagai kanal penting untuk menjangkau konsumen secara langsung dan autentik.

“Lewat fitur LIVE streaming, kami bisa menunjukkan keunggulan produk secara nyata, berinteraksi langsung dengan audiens, hingga mendorong pembelian melalui TikTok Shop. Kami juga telah memiliki studio khusus untuk LIVE, yang memungkinkan kami berinteraksi dengan puluhan hingga ratusan ribu konsumen setiap hari secara real-time,” ucapnya.

Langkah serupa juga dilakukan oleh pemilik LY Fashion Liza Aditya yang memanfaatkan fitur LIVE di TikTok Shop by Tokopedia. LY Fashion menggunakan fitur LIVE untuk mendongkrak penjualan produk fashion muslim miliknya.

Baca juga :   TaniHub Kolaborasi Dengan KKP Kembangkan Usaha Mikro Perikanan Indonesia

Menurut Liza mereka memiliki 6 host yang melakukan Live setiap hari dari pukul 09.00-21.00 secara bergantian. Lewat LIVE, produk LY Fashion terjual lebih dari 4.000 potong di TikTok Shop sejak berjualan pada Maret 2025. Bahkan TikTok Shop berkontribusi hingga 90% terhadap penjualan LY Fashion.

“TikTok Shop by Tokopedia menjadi kunci utama pertumbuhan bisnis LY Fashion, yang memperluas jangkauan pasar dan interaksi langsung dengan pelanggan. Hingga kini, 90% penjualan online LY Fashion berasal dari TikTok Shop. Kami juga memanfaatkan fitur dan kampanye seperti voucher, flash sale, dan kampanye Pay Day yang mampu mendongkrak penjualan hingga 60% penjualan,” ungkap Liza Aditya.

 

 

STEVY WIDIA

Tags: e-commerceLIVE Hostprogram WaktunyaSTARt!TikTok Shop by Tokopedia
Previous Post

Wisata Kebugaran dan Holistik Punya Potensi Jadi Destinasi Unggulan Indonesia

Next Post

ChatGPT Atlas, Mesin Peramban Berkekuatan AI

Related Posts

Jenama Kecantikan Lokal Ini Akselerasi Pertumbuhan Bersama LazMall
Headline

Jenama Kecantikan Lokal Ini Akselerasi Pertumbuhan Bersama LazMall

18 Oktober 2025
0
Untuk Jaga Loyalitas Konsumen, Shopee Hadirkan Program Berlangganan
Headline

Untuk Jaga Loyalitas Konsumen, Shopee Hadirkan Program Berlangganan

9 Oktober 2025
0
UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline
News

UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline

29 September 2025
0
Load More
Next Post
ChatGPT

ChatGPT Atlas, Mesin Peramban Berkekuatan AI

Discussion about this post

Recent Updates

ChatGPT

ChatGPT Atlas, Mesin Peramban Berkekuatan AI

22 Oktober 2025
LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

22 Oktober 2025
Borobudur

Wisata Kebugaran dan Holistik Punya Potensi Jadi Destinasi Unggulan Indonesia

22 Oktober 2025
Made on YouTube Event

Cegah Penyalahgunaan AI, YouTube Hadirkan Fitur Deteksi Kemiripan

22 Oktober 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
ChatGPT

ChatGPT Atlas, Mesin Peramban Berkekuatan AI

22 Oktober 2025
LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

LIVE Host Profesional Jadi Tren Profesi Baru Platform Penjualan Online

22 Oktober 2025
Borobudur

Wisata Kebugaran dan Holistik Punya Potensi Jadi Destinasi Unggulan Indonesia

22 Oktober 2025
Made on YouTube Event

Cegah Penyalahgunaan AI, YouTube Hadirkan Fitur Deteksi Kemiripan

22 Oktober 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version