Senin, 20 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

Percepat Adopsi AI Telkom Hadirkan AI Center of Excellence

1 September 2025
in Headline
Reading Time: 2 mins read
Percepat Adopsi AI Telkom Hadirkan AI Center of Excellence

ki-ka Direktur Enterprise & Business Service Veranita Yosephine dan Direktur IT Digital Telkom Faizal R. Djoemadi pada peluncuran Telkom Artificial Intelligence (AI) Center of Excellence (CoE). (Foto: istimewa/telkom)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Pemerintah menekankan pemanfaatan teknologi berbasis kecerdasan buatan untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing nasional. PWC memproyeksikan kontribusi AI terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) mencapai  hingga US$ 15,7 triliun di tahun 2030. Untuk mendukung hal itu, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) meluncurkan Telkom Artificial Intelligence (AI) Center of Excellence (CoE).

Direktur IT Digital Telkom Faizal R. Djoemadi mengatakan, AI CoE merupakan inisiatif strategis Telkom di bidang AI untuk mendigitalisasi bangsa yang berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat. Selain itu, AI mendorong daya saing bangsa dan akan berkontribusi signifikan terhadap perekonomian dunia.

“Kami yakin hadirnya Telkom Indonesia AI Center of Excellence mampu menjadi pusat pengembangan, kolaborasi, serta implementasi kecerdasan buatan guna menjadi motor penggerak digitalisasi di pemerintahan dan transformasi industri di Indonesia sehingga memberi manfaat positif bagi masyarakat serta perekonomian bangsa,” ucap Faizal dikutip Senin (1/9/2025).

Menurut Faizal, Telkom AI Center of Excellence merupakan inisiatif yang dirancang Telkom secara holistik, menjadi enabler ekosistem AI Nasional. Terutama dalam mendukung digitalisasi pemerintahan, memperkuat daya saing industri serta memberdayakan talenta lokal.

Baca juga :   Fazz Dapat Suntikan Dana Segar dari MUFG

AI Center of Excellence yang didukung oleh Telkom Solution memiliki 4 pilar program. AI Campus merupakan wadah kolaborasi bersama perguruan tinggi, AI Playground menyediakan ruang eksplorasi dan riset praktis, AI Connect mengharmonisasi para praktisi, startup, hingga pelaku bisnis, serta AI Hub untuk penciptaan solusi nyata bagi berbagai industri.

“Keberhasilan Telkom AI Center of Excellence terbukti dari hadirnya AI BigBox, platform AI unggulan Telkom, yang telah mendukung berbagai institusi, perusahaan, dan UMKM menjadi lebih baik. Dengan kemampuan seperti Analytics, Machine Learning, Large Language Models (LLM), dan Natural Language Processing (NLP), AI BigBox berhasil membantu mereka mengoptimalkan operasional harian hingga meningkatkan produktivitas,” ungkapnya.

Baca juga :   UMG IdeaLab Dirikan AiCI Untuk Dukung Pengembangan Kecerdasan Artifisial Indonesia

Faizal juga menjelaskan, salah satu pemanfaatan adalah asisten virtual berbentuk chatbot yang dapat digunakan untuk optimalisasi operasional atau interaksi dengan pelanggan yang lebih baik. Chatbot dari AI BigBox mampu memproses lebih dari 300 ribu percakapan per jam dengan cepat dan akurat.

AI BigBox juga dapat digunakan untuk e-KYC, sehingga verifikasi identitas pelanggan ataupun mitra bisa dilakukan dengan lebih efisien. Termasuk pula digunakan untuk memantau kemungkinan terjadinya serangan siber, dimana saat ini AI BigBox telah berhasil mengidentifikasi lebih dari 130 ribu serangan siber setiap bulannya.

“Dengan kapabilitas yang dimiliki ini, ditambah kolaborasi bersama mitra strategis, dan dukungan penuh para pemangku kepentingan, Telkom yakin AI Center of Excellence akan menjadi akselerator utama yang mendorong keberhasilan transformasi dan digitalisasi Indonesia,” pungkasnya.

Baca juga :   Huawei Techday 2023: Optimalkan AI dan Cloud Untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan

 

 

STEVY WIDIA

Tags: AIPT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom)Telkom Artificial Intelligence (AI) Center of Excellence (CoE)
Previous Post

Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan XLSmart Gelar EcoFusion Sustainability Week

Next Post

WhatsApp Punya Fitur AI Yang Kasih Alternatif Gaya Bahasa Pesan

Related Posts

Ericsson Hackathon 2025, Mencari Solusi Berbasis 5G dan AI Untuk Perdagangan di Indonesia
Headline

Ericsson Hackathon 2025, Mencari Solusi Berbasis 5G dan AI Untuk Perdagangan di Indonesia

19 September 2025
0
RUPSLB Telkom 2025, Susunan Direksi dan Komisaris Berubah
News

RUPSLB Telkom 2025, Susunan Direksi dan Komisaris Berubah

17 September 2025
0
Roblox Luncurkan Inovasi AI Untuk Berdayakan Pengguna dan Monetisasi Kreator
News

Roblox Luncurkan Inovasi AI Untuk Berdayakan Pengguna dan Monetisasi Kreator

10 September 2025
0
Load More
Next Post
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

WhatsApp Punya Fitur AI Yang Kasih Alternatif Gaya Bahasa Pesan

Blitz Electric Mobility

Startup Blitz Tuntaskan Pendanaan Pra-Seri A, yang Dipimpin Vynn Capital

KFCKU App

Dalam Dua Bulan, Pengguna KFCKu App Tumbuh 27,68%

Discussion about this post

Recent Updates

Honest Savings

Honest dan Binadigital Luncurkan Honest Savings, Tabungan Digital Terhubung Kartu Kredit

20 Oktober 2025
Transformasi Digital Logistik Halal

TransTRACK Dorong Transformasi Digital Logistik Halal lewat Platform Berbasis IoT, AI, dan Blockchain

20 Oktober 2025
RenewFeed

RenewFeed: Mengubah Sampah Makanan Jadi Pakan Unggas

20 Oktober 2025
Teacher Tech Championship 2025

Dorong Inovasi Guru di Indonesia Timur, BCA Gelar Teacher Tech Championship 2025

20 Oktober 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
Honest Savings

Honest dan Binadigital Luncurkan Honest Savings, Tabungan Digital Terhubung Kartu Kredit

20 Oktober 2025
Transformasi Digital Logistik Halal

TransTRACK Dorong Transformasi Digital Logistik Halal lewat Platform Berbasis IoT, AI, dan Blockchain

20 Oktober 2025
RenewFeed

RenewFeed: Mengubah Sampah Makanan Jadi Pakan Unggas

20 Oktober 2025
Teacher Tech Championship 2025

Dorong Inovasi Guru di Indonesia Timur, BCA Gelar Teacher Tech Championship 2025

20 Oktober 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version