Startup Bali Jawara Soprema 2017

Pemenang Soprema 2017. (Foto: Istimewa/Youngster.id)

youngster.id - Startup Nusa Berdaya (Bali) dan KangPuj Farm (Jawa Barat) menjadi juara Kompetisi dan Expo SOPREMA 2017. Ajang ini mempertemukan sociopreneur-sociopreneur muda dari seluruh Indonesia.

Pengumuman juara ini berlangsung dalam acara Cultural and Awarding Night yang digelar, Kamis (12/10/2017) di Selasar Barat Fisipol UGM.

Pemenang kedua pada kategori startup jatuh pada Kisara (Lampung). Sedangkan untuk kategori kick off juara kedua jatuh pada Farid Anggara Tim (Kalimantan Timur).

Jawara lainnya kategori start up secara berurutan adalah Sayok Kite Hydrofarm (Kalimantan Barat), dan Agradaya (DIY) sementara di kategori kick off terdapat Arasy Creative (Jawa Tengah), Sanggare (Jawa Barat), dan Putra Rafflesia (Bengkulu). Kesembilan jawara tersebut disaring dari 1.148 peserta dari 29 provinsi.

Ponijan, Asisten Deputi Kewirausahaan Kemenpora RI mengatakan, Kompetisi dan Expo SOPREMA 2017 mampu menjadi awal yang baik untuk para pemuda saling berkolaborasi. Selain itu, pengembangan kewirausahaan social mampu masuk ke seluruh pelosok di Indonesia.

“Harapannya SOPREMA bukan hanya ajang mencari juara bagi para pemuda, tetapi sebenarnya ada hal yang lebih penting yaitu pertemuan para pemuda dari berbagai provinsi dengan bidang usaha yang beragam pula,” kata Ponijan.

Selain itu, SOPREMA juga memberikan penghargaan sebagai juara harapan untuk kategori start up kepada Yourspark (Jawa Barat), Keripik Tempe Sarjana (Jawa Tengah), Eufoni Musika (DIY), Angkring Jogja (DIY), Sorghum Lombok (NTB), dan Kejamuran (Kalimantan Selatan). Juara harapan untuk kategori kick off diraih oleh D’Milk Juara (DIY), Corbula Sidoarjo (Jawa Timur), BBQProject (Jawa TImur), Nutra Brownies (Kep. Riau) Rp 3 juta, dan Studio Dapur (Jawa Barat).

Ada pula peghargaan Best Performance yang diberikan kepada Smoked Fish (Jawa Timur), Belimbing Island (Jawa Barat), AyReal Food (Sulawesi Selatan), dan Pempek Meledos (Sumatera Selatan) untuk kategori start up. Sedangkan KangPuj Farm (Jawa Barat), Gifood (DIY), Econs (DIY), dan Annisa Raudatul Jannah (NTB) adalah peraih Best Performance dari kategori kick off.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version