youngster.id - T-Cash, uang digital Telkomsel, menjadi salah satu layanan digital lifestyle yang sedang dikembangkan Telkomsel.
Hingga akhir 2017 nanti, Vice President MFS Operations Telkomsel, Rudy Hamdani, menyebut Telkomsel menargetkan sebanyak 10 juta pelanggan sudah menggunakan layanan T-Cash. Sebelumnya hingga akhir 2016 lalu, T-Cash diklaim telah dipakai lebih dari sejuta pelanggan Telkomsel.
Telkomsel merasa yakin bisa mencapai target tersebut, berbekal 155 juta pelanggan yang dimiliki saat ini.
T-Cash adalah layanan uang elektronik dari Telkomsel yang telah dirilis sejak 2010. Pada 2014 lalu, layanan ini diperbarui dengan dukungan teknologi Near Field Communication (NFC).
Layanan uang elektronik T-Cash telah mendapat izin penerbitan dari Bank Indonesia. Berbeda dengan pulsa, T-Cash dapat digunakan untuk berbagai transaksi seperti belanja, membayar tagihan, membayar merchant, isi pulsa, dan kirim uang.
T-Cash juga merupakan upaya Telkomsel mendukung program Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang dicanangkan pemerintah.
Pelanggan Telkomsel bisa mengaktifkan layanan T-Cash dengan cara berikut ini:
1. Aktifkan T-Cash dengan menghubungi *800*88# melalui perangkat mobile.
2. Dapatkan stiker T-Cash di GraPARI terdekat.
3. Tempelkan stiker T-Cash pada smartphone (disarankan untuk mematikan fitur NFC yang terdapat pada smartphone atau tempel stiker di bagian yang tidak menutupi area NFC).
4. Customer service Telkomsel akan membantu pelanggan mengaktifkan nomor PIN T-Cash
5. Stiker T-Cash akan aktif pada transaksi pertama
Jika layanan T-Cash sudah aktif, maka pelanggan dapat melakukan isi saldo T-Cash melalui berbagai cara, bisa melalui GrapaRi, ATM Bersama, atau gerai Indomaret terdekat.
Setelah itu, pengguna bisa langsung menggunakan layanan T-Cash di merchant-merchant pilihan Telkomsel, seperti McDonald’s, The Coffee Bean, Baskin Robbins, Wendy’s, Seven Eleven, Cinema XXI, Blanja.com, Gramedia, dan lainnya.
STEVY WIDIA
Discussion about this post