youngster.id - The NextDev 2017 adalah upaya Telkomsel untuk menjaring bakat baru di bidang startup. Lewat The NextDev 2017 ini, Telkomsel berupaya mendorong anak muda Indonesia untuk mengembangkan aplikasi yang berdampak sosial bagi masyarakat Indonesia secara berkesinambungan.
Kali ini The NextDev menggelar roadshow di dua kota di Jawa Tengah yaitu Semarang dan Yogyakarta.
“The NextDev 2017 kami gelar kembali tahun ini untuk menjaring bakat baru startup pengembang aplikasi digital. Ini tahun ke-3 yang digelar dan telah menjaring lebih 1.400 aplikasi dari seluruh Indonesia. Hal ini sebagai upaya Telkomsel dalam mendorong anak muda Indonesia untuk dapat berkompetisi di era digital,” kata Deny Budianto Manager Youth and Community Region Jateng-DIY Telkomsel, dalam siaran pers Jumat (4/8/2017).
Deny menjelaskan, dalam kompetisi The NextDev 2017 kategori yang bisa dipilih oleh peserta sebagai dasar pengembangan solusi merefleksikan berbagai bidang yang menyentuh aspek kehidupan masyarakat secara langsung, diantaranya kesehatan, edukasi,agrikultur dan transportasi.
“Tim terbaik dari setiap kategori akan mendapatkan berbagai hadiah yang disebut dengan 7M yakni Market Acces, Marketing, Mentoring, Management Trip, Money. Monetizing dan Match Expert.” sebutnya.
Penyelenggaraan roadshow di dua kota ini disambut ratusan peserta. The NextDev Semarang pada 3 Agustus mendaftar 242 peserta di Semarang dengan narasumber startup muda yaitu CEO IGrow, Andreas Sanjaya. Sedangkan roadshow Yogyarakrta akan digelar 8 Agustus 2017.
STEVY WIDIA
Discussion about this post