youngster.id - Tim Bengawan Formula Student Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo tengah mempersiapkan diri di kompetisi Student Formula Japan yang diadakan oleh Japan Society of Automotive Engineering (JSAE) pada 4-8 September 2018. Dalam ajang tersebut, Tim Bengawan telah menyiapkan mobil generasi terbarunya yang diberi nama Samartha.
General Manager Tim Bengawan Formula Student UNS 2018, Farlian Rizky Sinaga menjelaskan Samartha berasal dari kata Sansekerta yang berarti mampu. “Ini perwujudan dari kami mampu berkarya bersama-sama dan membawanya ke dunia internasional,” kata Farlian saat peluncuran Samartha di Lembah Teknik UNS, belum lama ini.
Sesuai dengan namanya, mobil ini diharapkan mampu memenangkan kompetisi tersebut. Farlian menambahkan, Samarta telah dimodifikasi sedemikian rupa sehingga performanya dipastikan lebih baik dari mobil sebelumnya.
“Kami melakukan banyak perubahan. Seperti engine yang tadinya 1 silinder menjadi 4 silinder. Lalu melakukan pengurangan bobot dengan pemilihan material yang lebih banyak alumunium. Jika mobilnya lebih ringan, maka performanya akan lebih bagus, irit, dan untuk melakukan manuver juga tidak terlalu berat,” paparnya.
Tak main-main, mobil yang menghabiskan biaya produksi Rp 100 juta ini juga disinyalir memiliki mesin berkekuatan 400cc. Sebelum diikutkan kompetisi, menurut Farlian mengatakan mobil tersebut telah melalui sejumlah uji coba untuk memastikan keamanan, daya tahan, serta kemampuan manuver.
Student Formula Japan sendiri merupakan kompetisi internasional tingkat mahasiswa untuk merancang, mendesain, dan memproduksi sebuah mobil balap formula. Dalam ajang tahunan itu, penilaian tidak hanya meliputi aspek perfoma mobil tapi juga seluruh proses pembuatannya. Sebuah tim harus dapat mempresentasikan desain yang inovatif, serta perencanaan pembiayaan yang baik dengan memperhatikan nilai jual dari sebuah produk.
UNS akan bersaing dengan universitas dari berbagai negara. Wakil Rektor IV UNS Prof Widodo Muktiyo mengatakan, kiprah Tim Bengawan Formula Student merupakan salah satu kebanggaan UNS karena selalu ikut di kompetisi berskala internasional. “Kita harus berjuang habis habisan dalam kontes ini,” tandas Widodo.
FAHRUL ANWAR
Discussion about this post