BNI-ITB Ultra Marathon 200K 2019

Jumpa Pers BNI-ITB Ultra Marathon di Jakarta. (Foto: Fahrul Anwar/youngster.id)

youngster.id - BNI-ITB Ultra Marathon yang diselenggarakan oleh BNI, ITB dan Yayasan Solidarity Forever kembali digelar. Di tahun 2019 ini ajang tersebut akan diselenggarakan pada tanggal 11 – 13 Oktober 2019.

Adi Sulistyowati, Direktur Hubungan Lembaga & Transaksional Banking BNI mengatakan, untuk tahun 2019 ini, jumlah peserta meningkat 3 kali lipat dibandingkan tahun awal penyelenggaraan. Total sekitar 6.000 peserta ultra marathon dan fun run.

“Tentunya hal ini menunjukkan kalau minat masyarakat terhadap event ultra marathon ini semakin meningkat, dan tentunya BNI sebagai Title Sponsor event ini akan terus mendukung kegiatan yang positif ini,” ujar Adi pada jumpa pers Kamis (3/10/2019) di Jakarta.

Untuk tahun ini, panitia telah mempersiapkan hadiah bagi peserta marathon dengan mendapat hadiah lebih dari BNI Life berupa Cover Asuransi Jiwa kepada seluruh pemenang kategori marathon dengan total pertanggungan Rp.6.060.000.000 selain itu BNI Syariah sebagai bagian dari sinergi BNI Group dan wujud dari Hasanah Banking Partner turut mendukung dengan memberikan Hadiah 2 (dua) paket umrah untuk juara pertama individu putra dan putri Ultra Marathon 200K.

Kegiatan ini juga merupakan cara bersilaturahmi para alumni ITB yang melibatkan berbagai angkatan, jurusan, unit kegiatan, bahkan dosen, staf, dan mahasiswa. Tidak hanya mereka yang menjadi pelari, tapi juga team supporter dan para donatur. Sebagai rangkaian kegiatan untuk menyambut ulang tahun ITB yang ke-100 tahun atau 1 (satu) abad pada tahun 2020 nanti, kegiatan ini diselenggarakan untuk mengajak masyarakat umum berpartisipasi sebagai peserta dan juga menjadi enthusiast ultra marathon, secara khusus untuk menggalang kepedulian dan rasa memiliki alumni ITB pada almamaternya.

Ada 4 kategori kegiatan yaitu Lomba (berhadiah), Festival dan Fun Run. Kategori lomba dibuka untuk ultra marathon yang berlari diatas 42 kilometer, sedangkan untuk kategori festival merupakan non ultra marathon yaitu pelari relay 9 dan relay 18. Sementara untuk Fun Run merupakan lari dengan jarak tempuh 5 Kilometer.

 

FAHRUL ANWAR

Exit mobile version