“BSM Santripreneur Award” Untuk Para Santri Pengusaha

youngster.id - YOUNGSTER.id – PT Bank Syariah Mandiri bekerjasama dengan PT Rumah Enterprener Indonesia memberikan penghargaan “BSM Santripreneur Award (BSA) 2015” kepada para santri yang menjadi pengusaha. Award ini diberikan kepada para santri yang memiliki prestasi, menjadi pelopor dan teladan serta memiliki karya inovasi yang unggul dalam pengembangan perekonomian bangsa.

Sebanyak 30 santri dipilih oleh dewan juri dari 883 pendaftar online dan 135 pendaftar offline yang dibuka selama 17 hari sejak 1-17 Desember 2015.

Menurut Agus Sudiarto, Direktur Utama PT Bank Syariah Mandiri, saat ini kontribusi santri dalam berbagai kegiatan negara kadang kurang mendapat perhatian, sehingga perannya kabur dan hilang dari ingatan masyarakat. Padahal peran santri baik dalam sejarah perjuangan kemerdekaan negara maupun perjuangannya dalam menggalakkan perekonomian bangsa sangat besar.

“Jika kita melihat dan mengamati secara seksama, ribuan industri baik modern maupun tradisional, berskala kecil maupun besar di seluruh pelosok nusantara telah dikembangkan oleh santri-santri pondok pesantren yang penuh dengan ide kreatifitas dan karya inovasi,” ujar Agus dalam acara “BSM Santripreneur Award (BSA) 2015” di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Kamis (31/12/2015).

Sementara itu, salah satu inisiator BSA, yang juga Ketua Rumah Enterprener Indonesia (REI) dan Pengasuh Pondok Pesantren Darul Ulum wal Hikam (Dawam) Giwangan Jogja, KH Ahmad Sugeng Utomo mengatakan ajang BSA ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi santri-santri lainnya untuk ikut menggerakkan ekonomi bangsa.

“Diharapkan pemberian penghargaan kepada santri pengusaha itu dapat memicu santri-santri lain untuk terjun ke dunia usaha. Dengan begitu, para santri dapat ikut berperan serta dalam membuka lapangan pekerjaan, dan membantu menggerakkan ekonomi nasional,” ujar pria yang akran disapa Gus Ut ini.

 


STEVY WIDIA

Exit mobile version