youngster.id - Carsome, situs penjualan mobil bekas di Asia Tenggara mengumumkan telah mendapat suntikan dana sebesar US$ 19 juta atau sekitar Rp 257 miliar untuk pendanaan Seri B. Investasi baru ini dipimpin oleh Burda Principal Investments disusul Gobi Partners, lalu InnoVen Capital serta Lumia Capital. Suntikan dana ini akan dialokasikan untuk meningkatkan pasar Carsome termasuk di Indonesia.
Eric Cheng, Co-Founder dan CEO Carsome mengungkapkan, penambahan dana tersebut akan membantu Carsome untuk mengintensifikasikan ambisinya sebagai cara baru untuk menjual mobil bekas.
“Saat ini pasar mobil bekas di Asia Tenggara diestimasikan bernilai lebih dari US$ 30 miliar setiap tahunnya, namun masih terpecah-pecah, tidak efisien, dan kurang transparan,” kata Eric Cheng dalam siaran pers, Kamis (22/3/2018).
Menurut Eric, Carsome megidentifikasi permasalahan tersebut dengan menyediakan platform penjualan mobil bekas online yang terintegrasi dan transparan untuk memudahkan konsumen menjual mobil mereka ke berbagai dealer secara cepat, adil, dan bebas. Di sisi lain total nilai transaksi bulanan Carsome telah meningkat empat kali lipat sejak Januari 2017, dengan lebih dari 70% transaksi dilakukan antar-kota.
Carsome juga telah meningkatkan kekuatan staf mereka menjadi lebih dari 150 di keempat negara untuk memenuhi ekspansi bisnis mereka dengan cepat. Country Manager Carsome Indonesia Andreas Djingga menuturkan pihaknya akan melakukan ekspansi untuk menjangkau wilayah yang lebih luas di Indonesia guna memenuhi kebutuhan dan permintaan pasar mobil bekas. Apalagi Indonesia diklaim sebagai pasar otomotif terbesar dengan transaksi 3,6 juta mobil bekas per tahun.
Bersamaan dengan itu Carsome Indonesia berencana akan merekrut lebih banyak sumber daya manusia (SDM) untuk menghadapi tantangan ke depan.
Sebagai bagian dari langkah ekspansinya, Carsome akan memperkenalkan produk lainnya yang berkaitan dengan industri otomotif, seperti pendanaan (financing) dan jaminan (warranties) untuk memberdayakan dealer mobil, juga memudahkan konsumen menjual mobilnya.
Carsome sendiri saat ini telah beroperasi di empat negara, yaitu Malaysia, Singapura, Indonesia, dan Thailand.
STEVY WIDIA
Discussion about this post