youngster.id - PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) memberikan donasi perlindungan asuransi bagi 10.000 relawan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Perlindungan ini diharapkan dapat memberikan dukungan dan ketenangan pikiran kepada para relawan yang merupakan pejuang garda terdepan dalam memutus rantai penyebaran COVID-19.
Donasi ini dalam bentuk premi asuransi jiwa dan jaminan kecelakan kerja yang dikelola oleh BP Jamsostek kepada 10.000 relawan dibawah kordinasi BNPB. Penyerahan donasi ini juga dalam momen satu tahun investasi MUFG di Bank Danamon.
“Bank Danamon sangat berterima kasih atas kerja keras dan pengabdian para relawan dalam membantu negara dan masyarakat menanggulangi COVID-19. Dalam perjuangan mereka, para relawan menghadapi berbagai risiko baik terhadap kesehatan maupun keselamatan mereka. Untuk itu, dalam momen satu tahun investasi MUFG di Bank Danamon, kami berkomitmen memberikan pelindungan asuransi kepada 10.000 relawan medis dan non-medis dibawah koordinasi BNPB,” kata Yasushi Itagaki Direktur Utama Bank Danamon dalam keterangannya, Jumat (8/5/2020).
Di amengungkapkan apresiasi dan terima kasih kepada BNPB dan BPJamsostek yang bekerjasama dalam penyaluran bantuan perlindungan ini. “Kerjasama dan penyaluran bantuan ini menunjukkan bahwa ketika semua elemen masyarakat bersatu padu dalam menghadapi tantangan yang sama, saya yakin kita semua akan dapat unggul melawan pandemi COVID-19,” kata Yasushi lagi.
Sebelumnya, Bank Danamon berkolaborasi dengan dua perusahaan penyedia jasa angkutan online yaitu Grab dengan mitranya BenihBaik dan Gojek melalui yayasannya yaitu Yayasan Anak Bangsa Bisa (YABB) dalam menyumbang persediaan makanan kepada para pengemudi online dalam bentuk donasi tunai sebesar lebih dari Rp 1 Milliar.
STEVY WIDIA
Discussion about this post