Dukung Akses Pendidikan Para Perempuan, Glow & Lovely Tingkatkan Kuota Penerima Beasiswa

Glow & Lovely Bintang Beasiswa 2023

Dukung Akses Pendidikan Para Perempuan, Glow & Lovely Tingkatkan Kuota Penerima Beasiswa (Foto: Istimewa/youngster.id)

youngster.id - Produk kosmetik Glow & Lovely menghadirkan program inisiatif yang memberi dukungan akses pendidikan tinggi kepada para perempuan Indonesia yang memiliki kendala finansial: “Glow & Lovely Bintang Beasiswa 2023”. Memasuki tahun ke-7, kuota penerimaan beasiswa ini ditambah hingga 75 penerima manfaat dari seluruh daerah di Indonesia, dan pendaftar pun tidak terbatas hanya untuk siswi yang lulus pada tahun ini saja.

Reinata Sidik, Senior Brand Manager Glow & Lovely mengatakan, dari tahun pertama, program Glow & Lovely Bintang Beasiswa telah menerima lebih dari 27.000 pendaftar dari berbagai wilayah Indonesia, dan telah mendampingi 330 perempuan untuk makin mendekat dengan cita-cita mereka.

Guna memperluas manfaat positifnya, Glow & Lovely Bintang Beasiswa kini memberi kesempatan bagi 75 perempuan untuk bisa melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi impian mereka. Jumlah penerima program ini meningkat 25% dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, yaitu 60 perempuan.

“Kami percaya perempuan memiliki potensi besar untuk membawa perubahan bagi dirinya, keluarga, maupun lingkungan sekitarnya. Oleh karena itu, Glow & Lovely secara konsisten melaksanakan Glow & Lovely Bintang Beasiswa sejak 2017 untuk bisa melahirkan generasi muda glowing yang ‘gak kaleng-kaleng’,” kata Reinata, Selasa (22/3/2023).

Para perempuan masih terhalang berbagai rintangan untuk bisa lebih berkontribusi dan menunjukkan kemampuannya. Hal ini terlihat dari nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) 2021 perempuan (69,59 poin) yang masih tertinggal dari laki-laki (76,25 poin). Perbedaan rata-rata lama sekolah menjadi salah satu penyebab ketertinggalan perempuan dalam aspek pendidikan. Laki-laki memiliki rata-rata lama sekolah 9 tahun, sedangkan perempuan hanya 8 tahun.

Radinka Qiera, COO Sekolah.mu & co-founder Sekolah Murid Merdeka mengatakan, perempuan membutuhkan landasan yang kuat dalam menjalankan multiperannya sebagai anak, ibu, istri, pekerja dan pemimpin. Pendidikan menjadi salah satu landasan utama, dan sekaligus jalan keluar dari kemiskinan. Namun sangat disayangkan, hanya 10% dari perempuan Indonesia yang berhasil mengenyam pendidikan dan lulus dari jenjang S1.

“Pendidikan tinggi itu modal dasar dan awal mula mereka menjemput peluang untuk berkontribusi dalam dunia industri dan profesional. Selain itu, keterbatasan perempuan dan multiperannya tersebut juga membuat kesenjangan yang cukup tinggi terhadap kontribusi mereka dalam angkatan kerja, yaitu 29% di bawah partisipasi laki-laki,” kata Radinka.

Melalui program Glow & Lovely Bintang Beasiswa yang telah terlaksana bersama Hoshizora Foundation selama 2017-2022, dari 330 perempuan yang telah mendapatkan dukungan untuk mengenyam pendidikan tinggi, banyak di antaranya sudah lulus dengan hasil yang membanggakan dan berpartisipasi aktif dalam dunia profesional maupun komunitas.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version