Garena dan Kadokawa Investasi Bersama untuk Produksi Anime Garena Free Fire

Garena Free Fire

Garena dan Kadokawa Inestasi Bersama untuk Produksi Anime Garena Free Fire (Foto: Istimewa/youngster.id)

youngster.id - Garena Online Private Limited dan Kadokawa Corporation mengumumkan investasi bersama untuk memproduksi anime adaptasi dari Garena Free Fire, mobile game populer yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Garena.

Garena Free Fire adalah permainan battle royale yang immersive. Pada Februari 2024, Garena Free Fire mencatatkan peak Daily Active Users (DAU) Garena Free Fire mencapai 100 juta di seluruh dunia.

Adaptasi anime Garena Free Fire ini rencananya akan diproduksi studio produksi animasi Jepang bersama KADOKAWA QINGYU — cabang KADOKAWA di luar negeri — sebagai manajer produksi. Animasi ini akan ditayangkan dan disiarkan di seluruh dunia.

Garena Free Fire adalah game battle royale yang imersif yang dibuat khusus untuk para pemain mobile. Dikembangkan dan diterbitkan secara global oleh Garena, Garena Free Fire merupakan game mobile yang paling banyak diunduh di dunia dari tahun 2019 hingga 2021, dan game battle royale mobile yang paling banyak diunduh pada tahun 2022 dan 2023, menurut data.ai.

“Selain mode battle royale klasik, Garena Free Fire juga menawarkan mode permainan lain yang menarik yang bisa dinikmati oleh semua pemain, seperti Clash Squad, Pet Mania, Zombie Invasion, dan lainnya,” ucap pihak Garena, Senin (13/5/2024).

Kadokawa sendiri mengembangkan berbagai hiburan, termasuk publikasi, video, permainan, layanan Web, pendidikan, dan mengoperasikan fasilitas eksperiential IP seperti Tokorozawa Sakura Town. Dengan memanfaatkan teknologi, Kadokawa Corporation menerapkan strategi campuran media global, berfokus pada penciptaan Properti Intelektual (IP) yang stabil dan menyampaikannya kepada dunia dalam berbagai bentuk.

 

HENNI S.

Exit mobile version