Kamera Mirrorless Ini Dukung Peningkatan Kreativitas Kreator Konten

Lumix GH6

Lumix GH6. (Foto: istimewa)

youngster.id - Kreativitas telah menjadi inti utama kegiatan bisnis sekarang ini. Hal ini mendorong kreator konten harus lebih mumpuni dalam menghasilkan karya. Untuk mendukung hal itu, Panasonic Gobel Indonesia menghadirkan kamera mirrorless Lumix GH6 yang menggunakan  sistem Micro Four Thirds.

Lumix GH6 adalah seri ke-8 dari rangkaian Lumix GH dengan konsep hybrid foto / video. Kamera ini menjadi salah satu pilihan pertama para video creator di seluruh dunia sebagai alat yang memiliki performa dan mobilitas tinggi, serta desainnya yang kokoh. Dengan pembaharuan sensor serta venus engine terbaru dari Panasonic, LUMIX GH6 mampu memberikan tambahan fitur terbaru yang dan teknologi pemrosesan gambar canggih untuk membuat gambar resolusi tinggi dengan tekstur noise alami dan reproduksi warna yang kaya.

“Kamera Lumix GH6 milik Panasonic merupakan produk kamera mirrorless yang hadir dengan teknologi fotografi dan videografi berkualitas tinggi, yang akan selalu mendukung para creator dan pekerja kreatif untuk menghasilkan karya kreatif,” kata Tomonobu Otsu, President Director PT Panasonic Gobel Indonesia, dalam siaran pers, Kamis (31/3/2022).

Menurut dia, teknologi yang dihasilkan Panasonic terus berevolusi mengikuti kebutuhan konsumen dan tren pasar, serta melakukan berbagai inovasi di setiap produknya. Salah satunya yaitu kamera Lumix GH6 yang menghadirkan perekaman video 5.7K 30p yang juga tersedia di Apple ProRes 422 HQ, yang memungkinkan pengeditan non-linear tanpa transcoding, dan dengan teknologi manajemen panas LUMIX, waktu perekaman juga bisa diperpanjang.

“Panasonic Lumix GH6 hadir dengan berbagai fitur terbaru yang memiliki standar berbeda dengan model sekelasnya, yang akan mampu memberikan pengalaman baru dalam mengambil gambar bagi para fotografer dan videographer profesional,” kata Agung Ariefiandi  Head of AV Product Marketing PT Panasonic Gobel Indonesia.

Dia memaparkan, untuk pertama kalinya juga di kamera LUMIX G Micro Four Thirds, LUMIX GH6 akan berisi V-Log /V-Gamut yang menyediakan 12+ rentang dinamis sampai 13+ stop rentang dinamis yang lebih luas apabila kita menggunakan mode Dynamic Range Boost.

LUMIX GH6 terbaru kembali berevolusi dalam mencapai 4:2:2 10-bit C4K 60p waktu perekaman video unlimited, 4:2:0 10-bit 4K120p, 4:2:2 10bit FHD 240p HFR (High Frame Rate) dan FHD maksimum 300fps VFR (Variable Frame Rate) untuk mereproduksi video slow-motion untuk subjek dengan gerakan dinamis. Selain itu, Video anamorfik 4:3 juga dapat direkam menggunakan area penuh sensor (no crop) sehingga memungkinkan untuk menampilkan rekaman de-squeezed pada monitor secara real-time.

LUMIX GH6 telah dirancang dan dikembangkan untuk mewujudkan ekspresi video berkualitas tinggi denga efisiensi alur kerja yang optimal di samping performance gambar dan mobilitas yang sangat baik. Ditunjang dengan lebih dari 30 ragam pilihan lensa Lumix G, Panasonic berkomitmen untuk mendukung creator untuk terus menemukan cara baru dalam menghasilkan kreativitas tanpa batas

“Panasonic selalu berusaha mendengarkan dan menyesuaikan pengembangan produk kami dengan kebutuhan konsumen dan juga pendapat yang diambil dari berbagai ahli,”, tutup Agung.

Lumix GH6 dibanderol dengan harga Rp 32.990.000.

STEVY WIDIA

Exit mobile version