Kini Bisa Unggah Video 60 Menit di Twitter

Twitter Business

Twitter sedang menguji Profil Profesional. (Foto : Istimewa)

youngster.id - Twitter menghadirkan fitur baru yang memungkinkan penggunanya mengunggah video yang berdurasi hingga 60 menit. Fitur ini akan didapatkan pelanggan berbayar Twitter Blue.
Twitter Biru sendiri diberikan ke pengguna dengan centang biru dan memverifikasi profil. Dengan berlangganan Twitter Blue, pengguna bisa bebas beriklan di platform microblogging, seperti dilansir laman Gizmochina.

Pembaruan ini juga mencangkup “peringkat yang diprioritaskan dalam percakapan”. Hal ini juga berarti balasan kamu akan diberi peringkat lebih tinggi dan dibuat lebih terlihat di tweet.

Sementara untuk bisnis dan perusahaan besar, Twitter akan memberikan tanda centang Emas agar bisa membedakan dari pengguna lainnya.

Sementara itu, Elon Musk membuat jajak pendapat kepada netizen apakah dirinya hurus mundur sebagai CEO Twitter. Poling ini mendapat perhatian lebih dari 17 juta pengguna Twitter. Hasilnya 57,5% pengguna mendukung Elon Mus untuk mundur sebagai CEO Twitter. Sementara 42,5% sisanya memilih agar Elon Musk tetap menjadi CEO Twitter.

Pemilik Tesla ini berjanji akan mematuhi poling tersebut. Namun ia tak menyebutkan kapan akan mundur sebagai CEO Twitter.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version