Lotte Foundation Beri Beasiswa Bagi Universitas Terkemuka

Lotte Foundation memberikan program beasiswa kepada mahasiswa dari 11 universitas terkemuka di Indonesia.(Foto: Istimewa/Youngsters.id)

youngster.id - Lotte Group melalui yayasan Lotte Foundation kembali berkontribusi dalam mendukung perkembangan dunia pendidikan dengan memberikan program beasiswa kepada mahasiswa/i 11 universitas terkemuka di Indonesia.

” Dengan adanya program Beasiswa ini para mahasiswa diharapkan dapat lebih termotivasi lagi untuk belajar dan membentuk kompetensi diri yang baik.” Kata Kim Young Kyun, SEA CEO Lotte Mart dalam siaran pers baru-baru ini.

Beasiswa ini diserahkan oleh Kim Young Kyun sebagai South East Asia CEO Lotte Mart, Jukyang Yoon sebagai Presiden Direktur PT Lotte Mart Indonesia, Joseph Buntaran sebagai Presiden Direktur PT Lotte Shopping Indonesia, President Director dari Lotte Chemical, Lotte Construction, Lotte Duty Free, Deptartement Store, Lotteria, Dae Hong dan pimpinan kesebelas Universitas.

Penerima beasiswa itu adalah Universitas Indonesia (UI), Institut Pertanian Bogor (IPB), Institut Teknik Bandung (ITB), Universitas Nasional (UNAS), Atmajaya, Prasetya Mulya, Universitas Brawijaya, Universitas Sebelas Maret Solo, STPB (NHI), Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), dan Universitas Islam As Syafiiah.

President Director PT. Lotte Mart Indonesia, Jukyang Yoon menambahkan, program beasiswa ini juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas mahasiswa/i agar terus berkembang sebagai penerus bangsa yang luar biasa.

Program beasiswa Lotte Foundation ini sudah berjalan enam tahun di Indonesia, dengan total mencapai 306 mahasiswa/i. Dan jumlah mahasiswa penerima beasiswa pada November 2016 sebanyak 51 siswa.

Program beasiswa ini merupakan komitmen jangka panjang Lotte Foundation untuk terus mendukung program pendidikan di Indonesia, khususnya untuk mahasiswa/i berprestasi di Indonesia. Semoga dengan adanya pemberian beasiswa ini dapat memberikan kontribusi untuk memajukan Indonesia khususnya di dunia pendidikan.

STEVY WIDIA

Exit mobile version