youngster.id - VENTENY mengumumkan telah masuk ke jajaran Papan Utama, efektif per Mei 2024, dari sebelumnya di Papan Pengembangan di IDX. Hal ini menandakan kinerja VENTENY yang sangat baik dan terus menghasilkan profitability sejak awal didirikan.
Jun Waide, Founder dan Group CEO VENTENY mengatakan, kesuksesan kinerja VENTENY sepanjang 2023, tidak lepas dari kepercayaan masyarakat serta dukungan para pemangku kepentingan.
“Di tahun kedua VENTENY menjadi perusahaan publik, kami dengan bangga mendedikasikan layanan terbaik kami untuk kemajuan perekonomian di Indonesia melalui pendanaan produktif untuk UMKM dan peningkatan kesejahteraan karyawan melalui VENTENY Employee Super App. Dengan semangat terus maju, VENTENY akan menyongsong kinerja 2024 yang semakin cemerlang,” kata Jun, dikutip Kamis (30/5/2024).
Sepanjang 2023, VENTENY mencatat performa positif dengan mencatatkan pendapatan sebesar Rp181,9 miliar sepanjang 2023 atau meningkat sebesar 149% dari tahun 2022 sebesar Rp73,2 miliar. Laba kotor tercatat tumbuh 112% dari Rp32,0 Miliar di tahun 2022 menjadi Rp68,1 miliar di tahun 2023.
Damar Raditya, COO Group dari VENTENY menambahkan, perkembangan pesat yang diraih VENTENY sepanjang 2023 adalah hasil dari ekosistem bisnis perusahaan yang makin menjawab seluruh kebutuhan pemilik usaha, UMKM, karyawan baik swasta maupun pemerintahan.
“VENTENY saat ini menjadi tujuan utama dari perusahaan mitra ketika membutuhkan akses pendanaan produktif maupun untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan mereka. Dan di 2023 lalu kami juga dengan bangga memperluas jangkauan Perseroan dengan membuka anak perusahaan di Jepang dan kantor representatif di Palembang,” kata Damar.
STEVY WIDIA
Discussion about this post