Pemerintah Targetkan 200 Startup Tiap Tahun

Anak muda menjadi pelopor bisnis startup. (Foto: ilustrasi/youngster.id)

youngster.id - Indonesia merupakan salah satu negara yang fokus pada perkembangan ekonomi digital. Oleh karena itu pemerintah mendorong agar ada 200 startup tumbuh setiap tahun. Hal itu untuk mengembangkan ekonomi digital.

“Untuk menciptakan hal tersebut dengan mendorong hadirnya startup dengan safe capital dan fund hingga 2019,” ujar Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara dalam acara Masa Depan Media seperti dikutip laman resmi Kominfo.go.id, Senin (16/5/2016).

Pria yang akrab disapa Chief RA tersebut menyatakan e-commerce merupakan salah satu nilai ekonomi ke depan. Ia mencontohkan perkembangan e-commerce dunia dalam tiga dekade yang berkembang secara pesat.

“Amerika value e-commerce-nya 2014 baru USD305 Miliar. Sementara China sudah mencapai USD430 dalam delapan tahun. Sementara Indonesia harus terus posisikan diri agar bisa menjadi salah satu pemain yang terbesar di regional,” kata Rudiantara.

Menurutnya, pemerintah mendorong perkembangan ekonomi digital khususnya e-commerce dimulai dari UKM. Sekira 50 persen ekonomi Indonesia berasal dari UKM.

“Dengan melihat kasus transportasi online, yang bukan sekadar masalah teknologi akan tetapi bila kendaraan roda empat adalah milik mereka sendiri bisa diperlakukan secara UKM yang nantinya secara eligible bisa mendapatkan KUR,” jelas Rudiantara.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version