youngster.id - Pola konsumsi masyarakat Indonesia mengalami perubahan di bulan Ramadhan. Hal ini dipengaruhi oleh tingkat kebutuhan masyarakat yang meningkat.
Peningkatan dialami oleh e-Commerce Lazada. Penjualan mereka meningkat sepuluh kali lipat di bulan Ramadhan khususnya setelah waktu shubuh. Momen ini dimanfaatkan Lazada dengan mmberikan diskon hingga 80% selama bulan Ramadhan, yakni mulai tanggal 21-28 Juni 2016.
Selain memberikan diskon, Ramadhan tahun ini juga dimanfaatkan Lazada untuk berbagi. Dengan mengusung tema Ramadhan Penuh Hikmah Lazada mengajak customer-nya untuk berbagi dengan sesama.
Lazada bekerja sama dengan Save The Children untuk membantu kesejahteraan bayi dan anak di Indonesia. Dalam program ini setiap customer Lazada dapat mendonasikan Rp10.000 dari tiap transaksinya dengan menggunakan kode voucher SAVETHECHILDREN. Program lain yaitu bantuan pembangunan rumah bagi masyarakat yang kurang mampu. Untuk program ini, Lazada bekerja sama dengan Habitat for Humanity Indonesia.
“Setiap bulan kita membangun rumah selama setahun. Jadi nantinya ada 12 rumah yang akan dibangun agar lebih layak,” kata Tania Amalia Public Relation Manager Lazada dalam siaran pers baru-baru ini di Jakarta.
Untuk menarik customer, Lazada juga memperbaharui interface-nya baik di desktop maupun mobile.
STEVY WIDIA
Discussion about this post