Rabu, 1 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home News

Rambu Jual Susu Formula bagi E-Commerce

1 Februari 2017
in News
Reading Time: 1 min read
Rambu Jual Susu Formula bagi E-Commerce

Susu formula juga dipasarkan lewat media online. (Foto: Ilustrasi/Youngsters.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Untuk mendukung program menyusui Air Susu Ibu (ASI) ekslusif di Indonesia, pemerintah telah membuat sejumlah aturan yang menjadi pedoman dalam memasarkan susu formula (sufor) untuk anak usia 0-12 bulan, termasuk ketika memasarkannya melalui media online atau e-Commerce.

Komite Etik Asosiasi Perusahaan Produk Bernutrisi untuk Ibu dan Anak (APPNIA), Debora R. Tjandrakusuma memaparkan, selama ini masih sering dijumpai pelanggaran yang dilakukan di media online dalam memasarkan susu formula. Pelanggaran tersebut tak lepas dari ketidaktahuan dan kurangnya pemahaman para pedagang online mengenai peraturan-peraturan yang berlaku.

“Memasarkan susu formula bayi usia 0-12 bulan di media online boleh-boleh saja, tetapi ada sejumlah aturan yang harus dipatuhi. Bila melanggar, sanski penjara dan juga denda bisa menjerat pelakunya,” ungkap Debora di acara Sosialisasi Kebijakan Pemasaran Susu Formula yang digelar APPNIA dan Asosiasi e-Commerce Indonesia (idEA),Senin (30/1/2017) di di Jakarta.

Baca juga :   ITB Masih Menjadi Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia

Hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat memasarkan susu formula di media online antara lain menggunakan gambar bayi sehat yang seolah-olah menjadi sehat karena penggunaan produknya, memajang produk di area promosi dan banner atau di halaman utama website, memberikan deskripsi yang berlebihan untuk membuat konsumen tertarik, serta menggunakan gambar botol susu, dot atau empeng.

“Pedagang online juga tidak boleh melakukan diskon atau coret harga, atau melakukan harga bertingkat. Misalnya kalau beli 1 Rp 50.000, tapi kalau beli 2 Rp 89.000,” papar Debora.

Hal lainnya yang juga tidak boleh dilakukan yaitu memberikan bonus atau hadiah untuk pembeli, serta mempunyai perwakilan perusahaan yang bertugas mempromosikan produk dan memberi layanan konsultasi online seputar produk.

Baca juga :   Didukung oleh Influencer dan Live Commerce, Indonesia Kuasai 42% Pasar e-Commerce Asia Tenggara

Aturan pembatasan pemasaran susu formula tersebut antara lain merujuk pada Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan, Peraturan Pemerintah Nomor 33 tahun 2012 tentang pemberian ASI ekslusif, serta sejumlah peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) dan Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

STEVY WIDIA

Tags: e-commerceKomite Etik Asosiasi Perusahaan Produk Bernutrisi untuk Ibu dan Anak (APPNIA)susu formula
Previous Post

Kemenperin Tumbuhkan Wirausaha Baru

Next Post

Obat Anti Inflamasi Daun Imer dan Meniran Inovasi Mahasiswa UGM

Related Posts

UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline
News

UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline

29 September 2025
0
Lazada Hadirkan Beragam Fitur Berbasis AI dan Panduan untuk Bantu Penjual Maksimalkan Bisnis
Headline

Penjualan Lazada 9.9 Mega Brands Sale 2025 Meningkat, AI Jadi Pendorong Performa

20 September 2025
0
e-commerce
Headline

Pasar e-Commerce Indonesia Peringkat 2 Terdinamis di Dunia

17 September 2025
0
Load More
Next Post
Obat Anti Inflamasi Daun Imer dan Meniran Inovasi Mahasiswa UGM

Obat Anti Inflamasi Daun Imer dan Meniran Inovasi Mahasiswa UGM

Blanja.com Telah Menjadi Platform e-Commerce Seluruh BUMN

Blanja Jadi Marketplace Produk UKM Binaan BUMN

Qlue Siapkan Fitur Voting Untuk Pilkada DKI Jakarta

Qlue Siapkan Fitur Voting Untuk Pilkada DKI Jakarta

Discussion about this post

Recent Updates

Astra Property

Perkuat Portofolio di Sektor Infrastruktur Industri & Logistik, Astra Property Akuisisi Mega Manunggal Property

1 Oktober 2025
Nafas Indonesia

Nafas Indonesia: Bahaya Asap Rokok di Dalam Ruangan

1 Oktober 2025
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
Astra Property

Perkuat Portofolio di Sektor Infrastruktur Industri & Logistik, Astra Property Akuisisi Mega Manunggal Property

1 Oktober 2025
Nafas Indonesia

Nafas Indonesia: Bahaya Asap Rokok di Dalam Ruangan

1 Oktober 2025
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version