Tetap Waspada Dan Beri Perlindungan Ekstra Saat Beraktivitas di Luar Rumah

Webinar bertajuk ‘Perlindungan Ekstra Saat Berkegiatan Bersama Saniter untuk #IndonesiaTerlindungi. (Foto: istimewa/youngster.id)

youngster.id - Pandemi Covid-19 telah mengubah kehidupan masyarakat, terutama saat beraktivitas di luar rumah. Selain menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, masyarakat juga perlu menerapkan perlindungan ekstra.

Meski pemerintah sudah mulai melonggarkan aktivitas masyarakat di luar rumah, namun ancaman penyakit masih nyata di tengah pandemi ini. Untuk itu Aditya Surya Pratama selaku praktisi medis sekaligus brand ambassador dari Saniter menegaskan masyarakat harus tetap waspada. Terutama saat beraktivitas di luar rumah, dengan tetap menggunakan masker ketika beraktivitas di luar rumah dan rajin mencuci tangan, serta selalu membersihkan barang-barang yang akan kita sentuh dengan produk pembersih.

“Kita harus mengetahui bagaimana pentingnya untuk tetap menjaga diri kita tetap bersih dimanapun dan kapanpun. Semua dimulai dari diri sendiri. Untuk itu, kita harus selalu membawa peralatan yang mampu menjaga kebersihan diri, terutama tangan dan tubuh, serta benda-benda yang ada di sekitar kita untuk membantu kita terhindar dari risiko penularan penyakit,” ungkap Aditya dalam webinar bertajuk ‘Perlindungan Ekstra Saat Berkegiatan Bersama Saniter untuk #IndonesiaTerlindungi’ yang digelar Godrej Indonesia, baru-baru ini.

Aditya juga menyatakan bahwa setiap produk kebersihan memiliki kegunaannya masing-masing, sehingga pengguna harus benar-benar mengetahui fungsinya. Selain itu, kandungan dari produk tersebut juga perlu diketahui sehingga pengguna mampu mengaplikasikannya sesuai dengan kebutuhan untuk memberikan perlindungan yang maksimal.

Seperti misalnya hand sanitizer Saniter, yang terdiri dalam dua varian – gel dan liquid spray, memiliki kandungan alkohol 70% seperti yang direkomendasikan oleh WHO untuk penerapan kebiasaan baru yang lebih praktis. Kualitas Saniter telah teruji klinis, diformulasikan khusus dengan pelembab sehingga tidak lengket di tangan dan tidak menyebabkan kulit kering.

“Di masa pandemi seperti ini, kami sangat memahami kebutuhan masyarakat akan kesehatan, yang kini menjadi lebih penting dari sebelumnya. Oleh karena itu, melalui Saniter, kami menghadirkan berbagai macam produk higienis bagi mereka yang masih harus melakukan kegiatan di luar rumah,” kata Akhil Chandra selaku Presiden Direktur Godrej Indonesia.

Saniter memiliki varian produk higienitas yang beragam, mulai dari personal care hingga home care. Seluruh produk dihadirkan untuk memberikan perlindungan keamanan bagi masyarakat Indonesia, di rumah, di kantor, saat bepergian, atau di manapun mereka beraktivitas.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version