youngster.id - Traveloka menghadirkan fitur pinjaman untuk traveling, Paylater. Program ini menggandeng startup p2p lending Danamas sebagai mitra penyalur pinjaman.
Dannis Muhamman CMO Traveloka mengatakan, fitur ini melengkapi ekosistem pembayaran yang sebelumnya sudah hadir, pembayaran dengan e-money (menggandeng Uangku), kartu kredit, dan kartu debit.
“Jadi untuk memberikan best product dan service, kami percaya bagian pembayaran itu harus memudahkan konsumen, biar mereka makin banyak pilihan [untuk bertransaksi di Traveloka],” ungkap Dannis dalam keterangannya baru-baru ini di Jakarta.
Menurut Dannis, PayLater adalah hasil kerja Traveloka sama dengan startup p2p lending Dannamas sebagai mitra penyalur pinjaman dana. Pihak Danamas yang sepenuhnya melakukan proses manajemen risiko dalam mengelola PayLater. Mulai dari memverifikasi konsumen, besaran bunga, hingga pembayaran cicilannya.
Untuk mengajukan fasilitas pinjaman dari PayLater, proses harus ditempuh lewat aplikasi versi terbaru. Nominal dana yang bisa didapat pengguna antara Rp2 juta sampai Rp10 juta untuk membeli produk di Traveloka, seperti tiket pesawat, kamar hotel, kereta api, dan tiket atraksi.
Pengguna cukup menyertakan KTP, NPWP, KK, BPJS, atau SIM dan berusia 21-55 tahun. Ada empat tahap proses pengisian data yang harus ditempuh, mulai dari identitas diri, keluarga, pekerjaan, dan menggunggah data pribadi. Danamas menjamin dana akan cair dalam waktu satu jam setelah pengajuan selesai dilakukan.
Ketika dana berhasil cair, pengguna bisa langsung memakainya untuk bertransaksi di Traveloka. Untuk pembayarannya, Danamas menjamin tidak ada bunga tambahan apabila pengguna membayarnya untuk tenor 1-3 bulan setelah dana cair sebulan kemudian. Lebih dari itu, akan ada tambahan bunga sebesar Rp5 ribu per bulannya.
Setelah pengguna berhasil melunasi cicilannya, secara otomatis limit PayLater bisa kembali digunakan. Pengguna juga dapat meminta dinaikkan limit PayLater. Mereka bisa mengunggah tambahan dokumen, seperti slip gaji atau rekening koran selama tiga bulan terakhir. Untuk keamanannya, setiap transaksi yang menggunakan PayLater akan menggunakan OTP.
STEVY WIDIA
Discussion about this post