YesBoss Jadi Best Newcomer Pada Rice Bowl Startup Awards 2016

YesBoss Jadi Best Newcomer Pada Rice Bowl Startup Awards 2016 (Foto:YesBoss/Youngsters.id)

youngster.id - Bisnis rintisan yang bergerak di bidang penyedia jasa YesBoss mendapat penghargaan sebagai “Pendatang Baru Terbaik” pada ajang Rice Bowl Startup Awards (RBSA) 2016, yang dilakukan pada Rabu (3/8/2016).

“Menjadi nominasi merupakan penghargaan besar bagi seluruh tim dan menunjukkan bahwa kami berhasil membuat sesuatu yang berbeda untuk mempermudah kehidupan pelanggan. Sebagai pemenang kami juga berterima kasih dan bangga karena dapat mewakili Indonesia di Global Startup Awards,” kata Chris Franke, COO dan co-founder YesBoss, dalam keterangan tertulisnya.

RBSA adalah penghargaan bagi startup berkembang yang berfokus pada penggunaan teknologi dalam membuat kemajuan di ekosistem startup. Setelah tahun lalu diadakan di Malaysia, tahun ini RBSA masih diadakan dalam skala ASEAN dan memberikan penghargaan untuk para pemenang di setiap negara.

Penghargaan ini bertujuan untuk mengapresiasi para pelaku startup atas inovasi, dedikasi, dan solusi yang mereka hasilkan. Diharapkan akan lahir kolaborasi antar-startup, komunitas, dan investor antar-negara Asia Tenggara melalui penghargaan ini.

Tahun ini, penghargaan RBSA di Indonesia menghadirkan sebelas kategori, yaitu Best Campaign of The Year, Best Disruptor/Game Changer, Best Newcomer, Best Professional Investor, Best Social Entrepreneur for Tech Startup, Best Social Media Influencer, Developer Hero, Founder of The Year, Startup Journalist of The Year, Startup of The Year, Tech Support/Service of The Year.

Beberapa startup lainnya, seperti GO-JEK, Tokopedia, Bukalapak, E-Fishery, dan RuangGuru, juga masuk sebagai nominasi untuk salah satu dari daftar kategori di atas.

Di Indonesia, pemilihan nominasi dilakukan dalam proses seleksi oleh enam perwakilan dari kalangan startup, pemodal ventura, media, dan komunitas yang akhirnya memilih lima startup sebagai kandidat di setiap kategori.

Setelah itu, dilakukan pemilihan secara umum dimana masyarakat bisa memilih langsung startup favorit mereka. Pada tahap selanjutnya, tiga dewan juri turut memberikan pilihan terhadap siapa yang akan menjadi pemenang di masing-masing kategori, lalu para pemenang akan bersaing kembali pada Global Startup Awards untuk dilombakan dengan para pemenang dari negara Asia Tenggara lainnya.

 

ANGGIE ADJIE SAPUTRA

Exit mobile version