youngster.id - YouTube menggulirkan lima fitur baru untuk layanan berbayar miliknya, YouTube Premium. Layanan streaming konten video terbaru ini akan menjadi pembeda dengan versi gratis.
Mengutip GSM Arena, fitur queuing atau antrian menjadi salah satu fitur baru yang kini dapat dimanfaatkan oleh pelanggan YouTube Premium, baik via smartphone maupun tablet.
Sistem ini telah tersedia terlebih dahulu untuk pengguna layanan YouTube Premium versi web, namun hanya terbatas untuk pengguna YouTube Premium di layanan versi aplikasi seluler. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat antrian video yang ingin diputar.
Selain itu, fitur ini juga memungkinkan pengguna menambahkan video baru ke dalam antrian tersebut, serta mengubah posisi video dalam daftar antrian tersebut. Fitur ini juga memungkinkan pengguna membuat daftar urutan video untuk diputar secara otomatis tanpa perlu mencari video baru setelah video sebelumnya selesai diputar.
Fitur lain yang disuguhkan YouTube memungkinkan pelanggan YouTube Premium untuk menyelenggarakan sesi Google Meet dan menonton video YouTube bersama, terlepas dari status berlangganan partisipan pada sesi tersebut.
Saat ini, fitur tersebut telah dapat dimanfaatkan via Meet Live Sharing di perangkat Android dan akan dapat dinikmati pelanggan versi iOS dalam beberapa pekan mendatang melalui layanan FaceTime via SharePlay.
Pelanggan YouTube Premium juga dapat memanfaatkan fitur baru yang memungkinkan mereka melanjutkan video pada titik waktu terakhir yang ditonton, meski menonton di perangkat berbeda, di perangkat Android, iOS maupun via web.
Selain itu, ada juga fitur unduhan cerdas, memungkinkan pelanggan YouTube Premium akan menemukan video rekomendasi di perpustakaan mereka, dan dapat ditonton secara offline. Fitur ini dinilai akan bermanfaat saat pengguna lupa mengunduh video saat akan melakukan perjalanan minim atau tanpa koneksi internet.
Fitur terakhir yang dihadirkan YouTube untuk pelanggan YouTube Premium akan tersedia dalam beberapa pekan mendatang. Pelanggan YouTube Premium di perangkat iOS akan dapat menikmati konten dengan versi kecepatan bit yang telah disempurnakan untuk video beresolusi HD 1080p.
YouTube berjanji bahwa versi bitrate yang ditingkatkan ini akan terlihat lebih tajam dan jernih, terutama video dengan banyak detail dan gerakan.
STEVY WIDIA
Discussion about this post