Jumat, 19 Agustus 2022
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
  • Digital Community
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
  • Digital Community
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result

Dagangan Raih Pendanaan Pra-Seri B, Siap Kembangkan Layanan Finansial

4 Juni 2022
in Headline
Reading Time: 2 mins read
Dagangan

Aplikasi Dagangan, startup social commerce Indonesia. (Foto: istimewa/youngster.id)

youngster.id - Startup Dagangan mendapakatan pendanaan Pra-Seri B senilai US$6,6 juta atau setara dengan Rp95 miliar . Investasi strategis ini akan digunakan oleh Dagangan untuk meneruskan ekspansi bisnis serta meningkatkan kapabilitas tim pengembangan produk dan teknologi. Dagangan juga akan bekerja sama dengan institusi keuangan lainnya untuk mengembangkan layanan finansial.

“Kami memiliki aspirasi agar dapat melayani masyarakat hingga ke daerah pelosok sehingga perekonomian di desa dapat tumbuh secara signifikan,” kata Ryan Manafe CEO dan Co-founder Dagangan dalam siaran pers Jumat (3/6/202).

Pendanaan ini yang dipimpin oleh BTPN Syariah Ventura. Investor lain yang ikut berpartisipasi adalah Monk’s Hill Ventures dan Hendra Kwik, CEO Payfazz. Ryan mengatakan, Dagangan telah bermitra dengan BTPN Syariah (perusahaan induk BTPN Syariah Ventura) sejak 2020.

Baca juga :   EY-Standard Chartered Gelar Penghargaan Wirausaha 2016

“Melalui pendanaan ini, BTPN Syariah Ventura memberikan kami akses terhadap ekosistem yang mereka miliki, sehingga memberi kami kesempatan memperluas bisnis, termasuk memberikan kesempatan bagi para pengguna untuk mendapatkan akses dan layanan keuangan terbaik ” katanya.

Dagangan merupakan platform e-commerce yang menyediakan berbagai kebutuhan rumah tangga, mulai dari sembako, bahan makanan segar dan beku, hingga produk fashion, dan memberikan layanan pengantaran barang belanjaan di hari yang sama dan keesokan harinya.

Berbasis di Yogyakarta, Dagangan menggunakan model hub-and-spoke dalam operasional bisnisnya. Startup ini membangun pusat pengadaan kebutuhan pokok atau micro fulfilment center (hub) di kota-kota tier 3-4 dan wilayah pedesaan sehingga biaya logistik menjadi lebih efisien.

Baca juga :   Bukalapak, Dukung Kemajuan Produk Kreatif lokal

Model operasional ini memberikan kemudahan bagi para pengguna aplikasi Dagangan dalam mendapatkan barang kebutuhan pokok sehari-hari dengan lebih mudah dan murah, sekaligus membantu produsen besar untuk menjangkau area-area yang sebelumnya sulit dilakukan akibat keterbatasan logistik.

President dan Co-founder Dagangan, Wilson Yanaprasetya mengatakan, tujuan Dagangan adalah membangun perusahaan ritel dan e-commerce terintegrasi terbesar di Indonesia yang mampu menjangkau 90.000 desa dan kota-kota tier 3-4, di mana 80% dari total penduduk Indonesia tinggal.

“Oleh karena itu, kami sangat fokus pada pemetaan bisnis yang tepat dengan membuat organisasi yang efisien, menciptakan pertumbuhan yang konsisten, dan tentunya disertai dengan pengembangan teknologi yang inovatif untuk produk kami,” kata Wilson.

Baca juga :   Terapkan Model Hubs-and-Spoke, Startup Social Commerce Dagangan Layani Masyarakat di Wilayah Rural

Sebelumnya Dagangan telah mendapat pendanaan Seri A sebesar US$11,5 juta pada September 2021. Saat ini Dagangan telah memiliki lebih dari 40 hub yang tersebar di berbagai area di Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Barat. Produk dan layanan Dagangan telah menjangkau hampir 15.000 desa di 40 kota/kabupaten.

 

STEVY WIDIA

Tags: BTPN Syariah Ventura.DaganganHendra KwikMonk’s Hill Venturespendanaan Pra-seri B

Related Posts

Smart City Nusantara Telkom
Headline

Smart City Nusantara Telkom Siap Melayani Ibu Kota Nusantara

19 Agustus 2022
0
Cindy Angelina Co-founder ESQA Cosmetics
Headline

Social Bella Bawa Brand Kecantikan Indonesia Ekspansi ke Vietnam

19 Agustus 2022
0
Kabina
Headline

Startup Kabina Dapat Suntikan Investasi Dari East Ventures dan Angel Investor

19 Agustus 2022
0
Load More

Berita Terbaru

Smart City Nusantara Telkom

Smart City Nusantara Telkom Siap Melayani Ibu Kota Nusantara

19 Agustus 2022
0
Noice

Noice Dorong Pendengar & Konten Kreator Berani Bersuara Melalui Podcast

19 Agustus 2022
0
Cindy Angelina Co-founder ESQA Cosmetics

Social Bella Bawa Brand Kecantikan Indonesia Ekspansi ke Vietnam

19 Agustus 2022
0
Grabmart Pasar Tomang

Grab Dukung Gerakan Digitalisasi Pasar Rakyat Melalui GrabMart

19 Agustus 2022
0
GoFood

GoFood Luncurkan Inovasi Teknologi Rekomendasi Berbasis Pencarian

19 Agustus 2022
0
Kabina

Startup Kabina Dapat Suntikan Investasi Dari East Ventures dan Angel Investor

19 Agustus 2022
0
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
Copyright © 2022 PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
  • Digital Community

Copyright © 2022 PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

Add youngster.id to your Homescreen!

Add
Go to mobile version