Edenfarm, Ingin Ciptakan Pasar Pangan Tanpa Harga Spekulatif

Eden Farm

Tim EdenFarm dan mitra petani (Foto: istimewa)

youngster.id - Startup rantai pasok pangan EdenFarm memiliki visi Feeding The Nation. Langkah ini ditunjang dengan tiga misi utama yaitu melayani industri B2B (business-to-business) dengan ekosistem pangan berbasis teknologi, menciptakan pasar tanpa harga spekulatif, dan meningkatkan kesejahteraan para petani lokal.

“Saat ini EdenFarm telah bermitra dengan lebih dari 4.000 petani di seluruh Pulau Jawa untuk memenuhi permintaan 50.000 pelanggan di segmen B2B. Harapan ke depan, kami dapat menjangkau lebih banyak lagi mitra petani dan membuka kesempatan yang lebih besar untuk meningkatkan kesejahteraan petani Indonesia,” kata David Setyadi Gunawan, CEO PT Eden Pangan Indonesia (EdenFarm) dalam keterangannya, Selasa (27/9/2022).

Startup ini didirikan pada 2017 oleh David bersama Ramavito Mountaino (Chief Financial Officer), dan Febrianto Gamal (Chief Operating Officer). Mereka melihat adanya ketimpangan harga pangan dan pendapatan petani akibat rantai pasok yang tidak efisien, hasil produksi yang tidak konsisten dan harga yang tidak transparan.

Semenjak itu, pemberdayaan terhadap petani telah dilakukan oleh EdenFarm melalui berbagai pendampingan dan pelatihan. Antara lain melalui Eden Teman Tani, kegiatan pelatihan rutin bagi para mitra tani di sekitar Eden Collection Facility (ECF), serta berkolaborasi dengan pihak eksternal untuk memberikan pelatihan kepada petani lokal yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Kami juga membina mitra tani agar mereka dapat menghasilkan panen yang optimal, dan menangani komoditas pasca panen dengan tepat untuk menghindari keterbuangan,” ujar David.

Selain melalui berbagai pelatihan, EdenFarm juga memberdayakan petani melalui program kemitraan berupa penyaluran sarana produksi (saprodi) pertanian seperti benih, pupuk dan obat-obatan, dan pengembangan IoT untuk perekaman kondisi cuaca, iklim, unsur tanah untuk dapat memformulasi pupuk yang tepat.

Terkait kualitas produk, EdenFarm menerima berbagai grade hasil pertanian sesuai dengan kesepakatan di awal, dan didukung dengan fasilitas-fasilitas seperti Eden Collection Facility (ECF) yang menjadi sentra komoditas pasca panen mitra petani di area pertanian.

Eden Fulfillment Center (EFC) dengan kapasitas besar dan lokasi strategis di kota-kota besar, memungkinkan hasil panen dapat diterima oleh pelanggan B2B dalam waktu kurang dari 12 jam.

Startup EdenFarm berpartisipasi dalam BUMN Startup Day yang bertajuk “Action and Collaboration to Take Out Ecosystem Forward”.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version