Kamis, 1 Januari 2026
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

Investasikan Rp2 Triliun, Sinar Mas Land Bangun Biomedical Campus

3 Desember 2023
in Headline
Reading Time: 2 mins read
Biomedical Campus - Sinar Mas Land

Investasikan Rp2 Triliun, Sinar Mas Land Bangun Biomedical Campus (Istimewa/youngster.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Sebagai upaya menghadapi ancaman masalah kesehatan yang terjadi saat ini maupun di masa yang akan datang, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia telah menyusun 6 pilar transformasi kesehatan sebagai fondasi untuk menyempurnakan sistem kesehatan di Indonesia.

Salah satu pilar yang terus diupayakan adalah Transformasi Teknologi Kesehatan, yakni memanfaatkan teknologi informasi dan bioteknologi di sektor Kesehatan. Untuk itu, pada Agustus 2022 Kemenkes meluncurkan BGSi (Biomedical and Genome Science Initiative) yakni penyediaan pengembangan dan layanan diagnosa akurat serta pengobatan presisi dengan memanfaatkan informasi genetik berbasis biobanking.

Dengan teknologi ini, kualitas penanganan medis akan meningkat karena pembiayaan kesehatan makin efektif. Selain itu, upaya pengembangan pengobatan presisi turut didukung oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui pembentukkan Pusat Kolaborasi Riset Precision Oncology based Omics (PKR Promics).

Untuk mendukung inisiatif pemerintah dalam melaksanakan tranformasi kesehatan, Sinar Mas Land melalui Digital Hub menghadirkan Biomedical Campus, sebuah fasilitas yang disediakan untuk mendukung sekaligus meningkatkan kegiatan penelitian, serta menghadirkan ekosistem fasilitas kesehatan lainnya mulai dari pendidikan hingga layanan kesehatan terdepan.

Baca juga :   Pengadopsian QRIS Bisa Dorong UMKM Naik Kelas

Budi Gunadi Sadikin, Menteri Kesehatan Republik Indonesia mengatakan, kolaborasi antar pemerintah, industri, maupun swasta sangat dibutuhkan agar transformasi digital di bidang kesehatan ini berhasil membawa manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat Indonesia. Kolaborasi dengan institusi pelayanan, pendidikan, dan penelitian pun juga sangat penting.

“Kita semua perlu bersinergi dan bersatu-padu. Saya melihat misi Biomedical Campus sejalan dengan agenda transformasi digital yang dijalankan Kementerian Kesehatan. Transformasi digital berpotensi sangat besar, terlebih memasuki era Society 5.0 yang menggabungkan ilmu dan teknologi super intelligence untuk melayani manusia,” ujar Menkes Budi, Sabtu (2/12/2023).

Smart Building Biomedical Campus berada berdiri di atas tanah seluas sekitar 11.800 m2 dengan luas gedung sekitar 31.800 m2. Terdapat sejumlah layanan utama di Biomedical Campus yakni gedung perkantoran, smart business center, experience center, makerspace serta F&B. Untuk memberikan pelayanan yang lebih baik, cepat dan akurat, Biomedical Campus menggunakan teknologi digital twin dari Microsoft, teknologi ini mengubah manajemen pengelolaan gedung yang dulunya manual dan terbatas pada pemeriksaan fisik, menjadi digital, prediktif dan akurat.

Baca juga :   Kemenkominfo Awasi Aktivitas Transaksi Non-Fungible Token

Gedung pintar Biomedical Campus juga akan menawarkan smart experience bukan hanya bagi pengelola gedung namun juga pada tenant dan pengunjung. Sistem dan subsistem gedung didesain menggunakan VMS (Visitor Management System) yang akan memberikan kemudahan akses masuk secara FR (Face Recognition) atau QR (Quick Response) Code. Fasilitas Smart parking juga akan dinikmati oleh tenants maupun pengunjung.

Sinar Mas Land menggelontorkan dana investasi sebesar Rp2 triliun untuk pengembangan selama 5 tahun ke depan.

Michael Widjaja, Group CEO Sinar Mas Land menjelaskan, Biomedical Campus merupakan inovasi terbaru dan komitmen dari Sinar Mas Land untuk menghadirkan sarana prasarana, sumber daya, dan layanan kesehatan di BSD City.

“Kami harap kehadiran Biomedical Campus dapat mendukung upaya pemerintah untuk melakukan penelitian dan pengembangan kesehatan yang memperkuat sistem kesehatan nasional dengan menghadirkan peneliti dan tenaga kesehatan berkualitas yang dapat bersaing di tingkat internasional. Semoga Biomedical Campus dapat menjadi magnet bagi perusahaan terkemuka dari seluruh dunia untuk menjadikan Indonesia sebagai salah satu tempat pengembangan riset dan teknologi kesehatan,” kata Michael.

Biomedical Campus direncanakan akan mulai beroperasi pada Januari 2024. Pada kesempatan yang sama, jajaran management Sinar Mas Land melakukan penandatangan kerja sama strategis bersama sejumlah partners di bidang Kesehatan. Antara lain PT Etana Biotechnologies Indonesia, Asa Ren, Pathgen Diagnostik Tekno, Fullerton Health Indonesia, Pyridam Farma, I-SWAM, Monash University, Careoth Inc., dan AWS Indonesia.

Baca juga :   Grab Berkontribusi Rp 77,4 Triliun untuk Ekonomi Indonesia 2019

Biomedical Campus berlokasi di kawasan Digital Hub yang merupakan inovasi terbaru dari Sinar Mas Land guna menjawab kebutuhan masyarakat di era teknologi digital serta layanan kesehatan terdepan yang memiliki infrastruktur teknologi dan fasilitas lengkap.

 

STEVY WIDIA

Tags: BGSi (Biomedical and Genome Science Initiative)Biomedical CampusSinar Mas Land
Previous Post

4 Inspirasi Destinasi Traveling untuk Rehat Sejenak dari Rutinitas

Next Post

Kolaborasi Zi.Care dan iForte untuk Digitalisasi Layanan Rumah Sakit

Related Posts

Rumah Pemulihan Material
News

Kelola Sampah Terpadu, Sinar Mas Land dan Waste4Change Hadirkan Rumah Pemulihan Material

18 Desember 2025
0
Program Japan Thematic Fund, Kolaborasi Bisnis dan Platform Berkelanjutan Bagi Startup
Headline

Program Japan Thematic Fund, Kolaborasi Bisnis dan Platform Berkelanjutan Bagi Startup

6 November 2025
0
Kawasan Asia Mendominasi Pasar Robot Dunia
Headline

Kawasan Asia Mendominasi Pasar Robot Dunia

14 Oktober 2025
0
Load More
Next Post
digitalisasi rumah sakit

Kolaborasi Zi.Care dan iForte untuk Digitalisasi Layanan Rumah Sakit

Infomedia

Teknologi Digital Jadi Andalan Infomedia Menguasai Pasar BPO

DANA x PTI

DANA dan Yayasan Perempuan Tangguh Mandiri Indonesia Jalin Kerja Sama untuk Pemberdayaan Penyandang Disabilitas

Discussion about this post

Recent Updates

Enterprise Warehouse

HashMicro Ungkap Arah Baru Strategi Enterprise Warehouse pada 2026

31 Desember 2025
SoftBank Suntik Pendanaan Untuk SODA,  Startup Ini Siap Ekspansi ke Pasar Indonesia

Perluas Infrastruktur AI SoftBank Group Akuisisi DigitalBridge

31 Desember 2025
Riyadh Air dan IBM Luncurkan Maskapai AI Native Pertama di Dunia

Riyadh Air dan IBM Luncurkan Maskapai AI Native Pertama di Dunia

31 Desember 2025
Gen Z Segmen Yang Tepat Bangun Kesadaran Akan Isu Perubahan Iklim

Gen Z Segmen Yang Tepat Bangun Kesadaran Akan Isu Perubahan Iklim

31 Desember 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Bang Jamin

Insurtech Bang Jamin Kantongi Rp65 Miliar dari Putaran Pendanaan pra-Seri A

17 Juli 2025
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
Enterprise Warehouse

HashMicro Ungkap Arah Baru Strategi Enterprise Warehouse pada 2026

31 Desember 2025
SoftBank Suntik Pendanaan Untuk SODA,  Startup Ini Siap Ekspansi ke Pasar Indonesia

Perluas Infrastruktur AI SoftBank Group Akuisisi DigitalBridge

31 Desember 2025
Riyadh Air dan IBM Luncurkan Maskapai AI Native Pertama di Dunia

Riyadh Air dan IBM Luncurkan Maskapai AI Native Pertama di Dunia

31 Desember 2025
Gen Z Segmen Yang Tepat Bangun Kesadaran Akan Isu Perubahan Iklim

Gen Z Segmen Yang Tepat Bangun Kesadaran Akan Isu Perubahan Iklim

31 Desember 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version