Peroleh Suntikan Investasi, Zilingo Siap Kembangkan Bisnis di Indonesia

Zilingo

(ki-ka) Ankiti Bose and Dhruv Kapoor, Founder Zilingo. (Foto: istimewa/youngster.id)

youngster.id - Zilingo peroleh suntikan investasi berupa pendanaan seri C dengan nilai sebesar US$ 54 juta atau sekitar Rp 740 miliar. Dana segar ini hendak digunakan untuk mempercepat pertumbuhan bisnis mereka di Indonesia, berekspansi ke beberapa negara, serta mengembangkan fitur-fitur baru untuk pengguna.

Marketplace fashion asal Singapura ini mengumumkan telah berhasil mendapat pendanaan yang dipimpin oleh lembaga investasi asal Belgia yang bernama Sofina, Hubert Burda Media asal Jerman, serta Sequoia Capital India. Investor terdahulu mereka seperti Beenext, Susquehanna International Group, Venturra Capital, Tim Draper, dan Manik Arora, juga turut berpartisipasi dalam pendanaan ini.

“Kami akan menggunakan ini untuk mempercepat pertumbuhan bisnis di Indonesia serta melakukan ekspansi dan pengembangan pengguna di Filipina, Kamboja dan Bangladesh,” ungkap Ankiti Bose, Co-founder dan CEO Zilingo dalam Peluncuran Zilingo Indonesia Jumat (6/4/2018) di Empirica Jakarta.

Sebelumnya, Zilingo telah mendapatkan pendanaan seri B sebesar US$ 17 juta atau sekitar Rp 223 miliar. Jadi dengan total pendanaan baru maka totao modal yang dimiliki Zilingo adalah sekitar US$ 82 juta atau sekitar Rp 1,1 triliun.

Tak hanya untuk melakukan ekspansi, Zilingo juga berniat memanfaatkan dana segar yang baru mereka terima untuk mengembangkan fitur baru dalam hal rekomendasi barang, pembayaran, dan analisis tren untuk para pedagang. Kehadiran Zilingo di Indonesia akan menambah semarak e-commerce fashion yang telah hadir terlebih dahulu seperti Zalora, Berrybenka dan Sale Stock.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version