Rabu, 1 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

Sinergi Pelaku E-Commerce Jadi Pendorong Pertumbuhan Ekonomi Digital

18 Juli 2024
in Headline
Reading Time: 2 mins read
SIRCLO Group

Sinergi Pelaku E-Commerce Jadi Pendorong Pertumbuhan Ekonomi Digital (Foto: dok.youngster.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Visi Indonesia Digital 2045 fokus membangun ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan. Salah satu tujuan adalah pertumbuhan ekonomi digital. Pada tahun 2023, nilai Ekonomi Digital Indonesia diperkirakan mencapai US$ 82 miliar, di mana Indonesia menguasai 40% transaksi di ASEAN.

Dalam misi mencapai Indonesia Emas pada tahun 2045, pertumbuhan ekonomi harus bisa didorong di kisaran 6-7% disertai Gross National Income (GNI) per kapita menjadi US$30.300.

Sementara Badan Pusat Statistik mencatat pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal pertama 2024 sebesar 5,11% (YoY) dengan nilai inflasi 2,84% (YoY) pada Mei 2024. Di sisi lain, sektor e-commerce diprediksi tumbuh sebesar 2,8% mencapai Rp487 triliun pada tahun 2024. Untuk itu, sinergi pelaku e-comerce akan mendorong pertumbuhan ekonomi digital tanah air.

Direktur Perdagangan Melalui Sistem Elektronik dan Perdagangan Jasa, Kementerian Perdagangan RI Rifan Ardianto menyatakan, jika dilihat dari pemetaan VID 2045, sektor industri perdagangan dan retail di Indonesia sudah memasuki level maturitas digital dalam kategori advanced dibandingkan sektor industri lainnya. Karena segala proses di dalamnya telah memanfaatkan teknologi digital. Transformasi digital ini membawa nilai Ekonomi Digital Indonesia hingga US$82 miliar pada tahun 2023, di mana Indonesia menguasai 40% transaksi di ASEAN.

Baca juga :   Pemerintah Akan Sediakan Dana Khusus Untuk Startup

“Kami rasa potensi yang luar biasa ini harus tetap dijaga dan menjadi prioritas bersama agar skala pertumbuhannya semakin signifikan, terutama terhadap kontribusi perekonomian nasional,” katanya dalam SIRCLO Insights Webinar yang bertajuk “Reflecting on a Decade, Envisioning E-Commerce Synergies” dikutip Kamis (18/7/2024).

Menurut Rifan, pemerintah berupaya menciptakan payung hukum untuk menunjang ekosistem Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PMSE) atau e-commerce yang sehat serta equal level of playing field. “Tentu regulasi ini tidak bisa berjalan sendiri, dibutuhkan kolaborasi antara instansi pemerintah lainnya terkait penerapan undang-undang, penyedia e-commerce dan data, serta pengembang teknologi agar dapat membantu pelaku usaha semakin bergeliat. Harapannya, hasil kerjasama ini dapat mengakselerasi perluasan akses pasar, menciptakan lapangan kerja, hingga mendorong pertumbuhan ekonomi digital,” ungkapnya.

Baca juga :   Kominfo Berkomitmen Kembangkan e-Commerce

Sementara itu, data internal SIRCLO turut menunjukkan rata-rata peningkatan transaksi di e-commerce sebesar 56% dari tahun 2020 hingga 2023. CEO & Founder SIRCLO Brian Marshal mengatakan, meski proyeksi pertumbuhan terlihat menjanjikan, ragam tantangan kerap ditemui pelaku usaha saat terjun ke sektor e-commerce.

“Selama sebelas tahun beroperasi sebagai e-commerce enabler di Indonesia, kami temui kendala yang seringkali dihadapi oleh para pelaku usaha. Pertama, bagaimana memilah teknologi dan/atau tren yang harus diadopsi, karena begitu banyak kanal penjualan daring yang berpotensi dimanfaatkan. Kedua, menentukan area yang selayaknya dikembangkan menggunakan kapabilitas internal atau membutuhkan dukungan mitra strategis karena keterbatasan sumber daya maupun keahlian. Ketiga, cara mengakuisisi data secara komprehensif sehingga mendapatkan wawasan yang mendukung strategi keberlanjutan bisnis,” paparnya.

Baca juga :   Cacao Day 2016 : Mari Konsumsi Cokelat Dalam Negeri

Di sisi lain, hasil temuan NielsenIQ mendapati, tingkat penjualan dalam pasar daring tumbuh 37% dari tahun 2022 ke 2023. Managing Director, NielsenIQ dan GfK Indonesia Adrie R. Suhadi mengungkapkan, hasil riset menunjukkan bahwa responden memiliki beberapa alasan utama mengapa mereka memilih berbelanja online, yaitu harga lebih murah (79%), kemudahan dalam proses pembayaran (53%), dan daya tarik produk yang tersedia (52%). Kategori yang diminati pelanggan saat berbelanja online didominasi oleh Fashion, Cosmetic, Transportation, dan Travel.

“Data ini menggambarkan bagaimana belanja online memberikan banyak kemudahan dan ragam pilihan produk bagi konsumen. Dalam hal ini, membangun sinergi dengan para pelaku dalam sektor e-commerce menjadi kunci untuk menjawab kendala yang ditemukan oleh pelaku usaha,” katanya.

 

STEVY WIDIA

Tags: e-commerceekonomi digitalSIRCLO
Previous Post

MyTelkomsel Jadi SuperApp Pendukung Gaya Hidup Digital

Next Post

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia, impact.com Jadi Anggota MMA Global-Indonesia

Related Posts

Harbolnas
Headline

Empat Strategi Memaksimalkan Harbolnas di Era Konsumen yang Kian Selektif

29 September 2025
0
UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline
News

UNIQLO Indonesia Lakukan Transformasi Layanan E-Commerce, Integrasikan Toko Online dan Offline

29 September 2025
0
Lazada Hadirkan Beragam Fitur Berbasis AI dan Panduan untuk Bantu Penjual Maksimalkan Bisnis
Headline

Penjualan Lazada 9.9 Mega Brands Sale 2025 Meningkat, AI Jadi Pendorong Performa

20 September 2025
0
Load More
Next Post
Influencer marketing

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia, impact.com Jadi Anggota MMA Global-Indonesia

H3RO Land Dream Battle

H3RO Land Dream Battle Buka Peluang Berkarier di Industri Gaming

Finalis Climate Impact Innovations Challenge 2024

East Ventures Umumkan 9 Finalis Climate Impact Innovations Challenge 2024

Discussion about this post

Recent Updates

WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
Vokasi UI Gelar Program UMKM Naik Kelas di Kota Depok

Upskilling Jadi Kunci Lulusan Vokasi Bersaing di Dunia Kerja

30 September 2025
Tokopedia dan TikTok

Terlambat Laporkan Akuisisi Saham Tokopedia, TikTok Terkena Denda Rp15 Miliar

30 September 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
Vokasi UI Gelar Program UMKM Naik Kelas di Kota Depok

Upskilling Jadi Kunci Lulusan Vokasi Bersaing di Dunia Kerja

30 September 2025
Tokopedia dan TikTok

Terlambat Laporkan Akuisisi Saham Tokopedia, TikTok Terkena Denda Rp15 Miliar

30 September 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version