Tim Sapuangin ITS Raih Lima Gelar Di Kompetisi KMHE 2017

Tim Sapu Angin ITS (Foto: ITS.ac.id/Youngsters.id)

youngster.id - Tim Sapuangin Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) sapu bersih lima gelar di Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2017. Penghargaan yang dibawa pulang oleh Sapuangin yaitu juara satu kategori urban concept kelas Internal Combustion Engine (ICE) Gasolin, juara satu urban concept kelas hybrid, juara satu dan tiga eco race, serta FRD award.

“Dari awal target kami memang juara di semua kategori yang kami ikuti, dan Alhamdulillah Allah memang memberi semuanya,” tutur Rafi Rasyad, Manajer Sapuangin dilansir Humas ITS Selasa (15/11/2017).

Untuk urban concept kelas Internal Combustion Engine (ICE), dan urban concept kelas hybrid, penilaian menitikberatkan pada kehematan konsumsi bahan bakar mobil.

“Untuk kategori urban concept kelas ICE Gasolin kami mendapat nilai 405 kilometer per liter hingga garis finis. Ini merupakan capaian terbesar kelas ICE sepanjang sejarah KMHE,”ujar Rasyad.

Sedangkan, untuk kelas hybrid, Sapuangin mendapatkan 215 kilometer per liter dengan waktu tempuh tercepat dari mobil urban lainnya. Sapuangin juga mendapat juara satu dan tiga Eco Race. “Eco Race adalah kontes mobil yang berorientasi pada kecepatan dengan bahan bakar yang dibatasi untuk jarak tertentu, jadi kedua aspek dinilai,” tutur mahasiswa yang memasuki tahun keempatnya itu.

Melengkapi semua itu Tim Sapuangin meeraih FRD Award diberikan secara khusus oleh sponsor ban FDR.

“Kami disini seperti membuka lembaran baru karena kami dari kepengurusan yang baru. Kami masih baru melewati satu kompetisi, kami berharap mendapat juara-juara di kompetsi yang lainnya,” pungkas Rasyad.

Berikutnya Tim ITS Sapu Angin sendiri menargetkan untuk mengikuti Shell Eco-Marathon (SEM) Asia ataupun Formula Student Germany (FSG), Student Formula Jepang, dan kompetisi bergengsi lainnya.

FAHRUL ANWAR

Exit mobile version