Rabu, 12 November 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home Headline

Tips Berkesempatan Berkarir di Industri E-Commerce

1 Agustus 2021
in Headline, News
Reading Time: 2 mins read
kesejahteraan karyawan

Upayakan Kemakmuran Karyawan, Yellow.ai Luncurkan Program ESOP Senilai US$43 Juta (Foto: Ilustrasi)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Riset dari Google, Temasek dan Bain & Company (2020) juga menyebut bahwa industri e-commerce adalah salah satu penggerak ekonomi digital di Indonesia. Tak heran bila industri ini menarik minat dari banyak generasi muda, khususnya Gen-Z, untuk berburu kesempatan kerja di e-commerce.

Lingkungan kerja yang penuh dengan talenta muda dan kreatif, program pengembangan karir yang mumpuni menjadi daya tarik utama. Selain itu, suasana kerja yang menyenangkan dan modern serta industri yang sedang tren mendorong peningkatan karir secara cepat. Ini menjadi faktor penarik generasi muda untuk berbondong-bondong melamar ke perusahaan e-commerce.

Samuel Ray Senior Manager, Employer Branding di Lazada Indonesia mengatakan, perkembangan industri eCommerce yang juga sangat cepat menjadikan Lazada terus mengembangkan program di perusahaan untuk memastikan para talenta di dalamnya bisa turut berkembang mengikuti pertumbuhan industri.

“Berkarir dimanapun, baik di perusahaan eCommerce, perusahaan unicorn, perusahaan rintisan (startup), atau bahkan perusahaan blue chips sekalipun, pasti akan banyak cerita seru yang bisa jadikan pembelajaran untuk pertumbuhan karirmu. Apalagi kalau ini adalah pekerjaan pertamamu. Jadi selalu buka pikiranmu untuk bisa melihat manfaat jangka panjang dan jangan hanya mengharapkan keuntungan di depan mata saja,” kata Samuel dalam siaran pers, Sabtu (31/7/2021).

Baca juga :   500 Startup Hadiri Roadshow SWC di Makassar

Nah, apa yang bisa membuatmu bisa berkompetisi dengan ribuan orang dan diterima jadi karyawan e-commerce? Yuk, simak beberapa tips dari Samuel :

Pahami kualifikasi dari posisi yang hendak dilamar

Coba refleksikan dirimu dan cari tahu keahlian apa yang harus kamu tingkatkan demi bisa mendapatkan posisi yang kamu inginkan.

Susun resume atau curriculum vitae (CV) sebaik mungkin

CV menjadi kesan pertama dari setiap pelamar. Susun CV mu dengan singkat namun jelas dan bisa menjelaskan seluruh pengalamanmu. Sebaiknya gunakan layout yang sederhana sehingga CV-mu mudah di-skim atau dibaca cepat oleh tim HR.

Persiapkan diri sebaik-baiknya untuk wawancara

Saat mendapat undangan untuk wawancara, cari tahu mengenai perusahaan e-commerce yang kamu tuju, termasuk informasi atau berita terkini tentang perusahaan tersebut. Selain itu, pelajari juga soal industrinya karena pengetahuan ini bisa menjadi nilai tambah. Pengetahuan tentang pewawancara bisa kamu gunakan, misalnya untuk mempersiapkan pertanyaan yang relevan dengan latar belakang pewawancara, atau sekedar untuk melempar bahan pembicaraan demi mencairkan suasana. Nampaknya sepele, tapi percayalah, tips ini biasanya berhasil menarik perhatian si pewawancara.

Baca juga :   ITS Gelar CommTech 2016

Bersikap jujur dan tetap menjadi diri sendiri

Pewawancara atau rekruter sesungguhnya akan lebih menghargai calon karyawan yang jujur akan kekuatan dan kelemahan dirinya sebagai tanda pengenalan akan diri. Siapa tahu dengan memahami kekuatan dan kelemahanmu, kamu justru bisa ditawarkan posisi yang lebih sesuai dengan kemampuanmu!

Pertimbangkan penawaran gaji dengan bijak

Jumlah gaji yang akan kamu dapatkan setiap bulannya memang penting, namun jangan lupa, ada faktor lain yang perlu kamu pertimbangkan juga. Penawaran terkait asuransi atau fasilitas kesehatan, program pengembangan karir di perusahaan, dan kesempatan belajar langsung dari ahlinya termasuk hal-hal yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan. Bisa jadi saat ini kamu mungkin belum mendapatkan gaji yang kamu inginkan saat ini, tapi dengan kesempatan belajar yang tersedia di perusahaan, nantinya karir kamu bisa melesat dengan cepat.

Baca juga :   Rayi Yanu Tara : Bangun Bisnis Rekayasa IT Berbasis Aplikasi

Sudah berhasil masuk eCommerce pilihanmu? Jangan ragu untuk manfaatkan program dan fasilitas kantor untuk pengembangan diri

Bila kantor barumu punya program pelatihan, segera manfaatkan dan ikuti sebanyak mungkin program pengembangan diri yang ada. Kalau kemampuan kamu berkembang, tentu tidak hanya timmu yang mendapatkan keuntungan, tapi ini menjadi bekal pertumbuhan karirmu nanti. Bahkan di saat kamu sudah berpindah kantor nantinya.

 

STEVY WIDIA

Tags: e-commerceLazada Indonesiastartuptips karyawan
Previous Post

Kiat Menjalankan dan Mengelola Bisnis di Tengah Situasi Krisis

Next Post

Restoran Cepat Saji Indonesia CFC Berinovasi Hadirkan Menu Selera Nusantara

Related Posts

Lazada
Headline

Lazada Investasikan Hingga US$25 Juta untuk Festival Belanja 11.11 Tahun Ini

6 November 2025
0
Program Japan Thematic Fund, Kolaborasi Bisnis dan Platform Berkelanjutan Bagi Startup
Headline

Program Japan Thematic Fund, Kolaborasi Bisnis dan Platform Berkelanjutan Bagi Startup

6 November 2025
0
women in tech
Headline

InnovateHer Academy 3.0 Dukung Perempuan Kembangkan Startup Berdampak Sosial

5 November 2025
0
Load More
Next Post
CFC

Restoran Cepat Saji Indonesia CFC Berinovasi Hadirkan Menu Selera Nusantara

“Vengeance is Mine, All Others Pay Cash”

Film "Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas" Akan Tayang di Locarno dan Toronto International Film Festival 2021

GoGames x MainGame - Fruit Ninja & Jetpack Joyride

Kini, Games ‘Fruit Ninja’ dan ‘Jetpack Joyride’ Hadir Di Aplikasi Gojek

Discussion about this post

Recent Updates

Lintasarta

Bidik Pangsa Konektivitas AI Indonesia, Lintasarta Perluas Kapasitas Jaringan

11 November 2025
PLTS Schneider Electric

Jaga Stabilitas PLTS, Schneider Electric Tawarkan Pemutus Sirkuit 800V AC

11 November 2025
CyberArk

CyberArk Rilis Kontrol Hak Akses Khusus untuk Agen AI Berisiko Tinggi

11 November 2025
OYO SuperAgent

OYO Catat Pertumbuhan 10x Program Pemberdayaan Komunitas Lokal SuperAgent

11 November 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
Lintasarta

Bidik Pangsa Konektivitas AI Indonesia, Lintasarta Perluas Kapasitas Jaringan

11 November 2025
PLTS Schneider Electric

Jaga Stabilitas PLTS, Schneider Electric Tawarkan Pemutus Sirkuit 800V AC

11 November 2025
CyberArk

CyberArk Rilis Kontrol Hak Akses Khusus untuk Agen AI Berisiko Tinggi

11 November 2025
OYO SuperAgent

OYO Catat Pertumbuhan 10x Program Pemberdayaan Komunitas Lokal SuperAgent

11 November 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version