Rabu, 1 Oktober 2025
No Result
View All Result
youngster.id
Pratesis Ads
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development
No Result
View All Result
youngster.id
No Result
View All Result
Home News

Ashton Kutcher : Eksploitasi Seksual Anak Dilawan Dengan Teknologi

17 Februari 2017
in News
Reading Time: 1 min read
Ashton Kutcher : Eksploitasi Seksual Anak Dilawan Dengan Teknologi

Ashton Kutcher, Actor dan Co-Founder of Thorn: Digital Defenders of Children, berbicara dihadapan Senat AS di Dirksen Senate Office Washington, DC. (Foto: WireImage/Youngsters.id)

0
SHARES
0
VIEWS

youngster.id - Aktor Ashton Kutcher mendirikan sebuah organisasi nirlaba yang didedikasikan untuk memerangi perdagangan manusia dan eksploitasi seksual anak. Lewat organisasi bernama Thorn ini dia fokus pada pembangunan alat berbasis web dan mobile untuk membantu upaya melawan eksplotasi seksual terhadap anak.

Baru-baru ini, Kutcher melalui Thorn meluncurkan Spotlight, sebuah aplikasi web yang menunjang penyelidikan kasus ini. Termasuk membantu memfilter konten-konten di internet seperti di forum dan listing, yang mengiklankan perdagangan seks anak.

Diberitakan oleh The Next Web, Kamis (16/2/2017) aplikasi tersebut menggunakan machine learning untuk menganalisis data dan mengidentifikasi iklan mencurigakan yang mungkin melibatkan anak di bawah umur, serta mencocokkan foto dan gambar. Data itu akan menghasilkan profil, yang sangat berguna untuk lebih mudah melacak kasus-kasus tertentu.

Baca juga :   Alibaba Cloud Luncurkan Solusi Livestreaming E-commerce Terbaru untuk Berbagai Skala Bisnis

Pada Oktober 2016 Thorn mengumumkan Spotlight telah membantu mengidentifikasi lebih dari 6.300 korban perdagangan seksual di AS, yang hampir 2.000 di antaranya adalah anak-anak. Alat ini sekarang digunakan di seluruh 50 negara bagian Amerika Serikat oleh 780 lembaga.

Selain itu Thorn jgua tengah bersiap memburu pelaku kejahatan ini yang beroperasi di Dark Web. Thorn membangun sebuah alat yang disebut Solis, untuk menganalisis aktivitas di jaringan bawah tanah tersebut dan membantu peneliti mengungkap informasi tentang anak di bawah umur yang dieksploitasi di seluruh dunia. Solis tengah diuji oleh mitra global Thorn dan sudah membantu penyelamatan 40 anak.

Pada 2012, Organisasi Buruh Internasional memerkirakan ada sekitar 21 juta korban perdagangan manusia di seluruh dunia, dan sekitar 5 juta di antaranya dieksploitasi secara seksual. Dan ditemukan bahwa 63 % korban perdagangan seks anak yang disurvei, diiklankan secara online.

Baca juga :   Snapchat Luncurkan Fitur Untuk Konten Video Pendek

Selain meneliti seluk beluk perdagangan dan eksploitasi seksual anak, Thorn juga merancang teknologi untuk membantu melawannya. Pada 2013, Thorn menggandeng Twilio membuat sebuah shortcode yang dapat digunakan korban eksploitasi seksual dan saksinya, untuk mengirim pesan mencari bantuan secara diam-diam.

 

STEVY WIDIA

Tags: Ashton Kutchereksploitasi seksual anakSolisSpotlightThornTwilio
Previous Post

Kemkominfo Akan Siapkan Satelit Pemerintah

Next Post

Finalis The NextDev 2016 ke Markas Facebook

Related Posts

Twilio Hadirkan Rich Communication Services, Tingkatkan Pengalaman Interaktif Pelanggan
News

Twilio Hadirkan Rich Communication Services, Tingkatkan Pengalaman Interaktif Pelanggan

3 September 2025
0
Loyalitas 93% Pelanggan Indonesia Masih Bertumpu pada Kepercayaan dan Sentuhan Manusia
Analyze

Loyalitas 93% Pelanggan Indonesia Masih Bertumpu pada Kepercayaan dan Sentuhan Manusia

19 Juni 2025
0
jenama
Headline

Tren 2025, Interaksi Jenama dengan Pelanggan Akan Berbasis Data dan Didukung AI

23 Desember 2024
0
Load More
Next Post
Terpilih 3 Aplikasi Pemenang The NextDev 2016

Finalis The NextDev 2016 ke Markas Facebook

Pemerintah Bakal Batasi Tarif Bisnis Angkutan Online

Pemerintah Bakal Batasi Tarif Bisnis Angkutan Online

GN 1000 Startup Digital di Semarang Masuk Tahap Workshop

Semarang Siap Jadi Salah Satu Pusat Startup Digital Di Indonesia

Discussion about this post

Recent Updates

WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
Vokasi UI Gelar Program UMKM Naik Kelas di Kota Depok

Upskilling Jadi Kunci Lulusan Vokasi Bersaing di Dunia Kerja

30 September 2025
Tokopedia dan TikTok

Terlambat Laporkan Akuisisi Saham Tokopedia, TikTok Terkena Denda Rp15 Miliar

30 September 2025
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

Dera Perdana Shopian : Ajak Milenial Berdonasi Digital

27 Juni 2019
Startup Hayokerja

Startup HayoKerja Hadirkan Solusi PHL bagi Perusahaan Pencari Tenaga Kerja

25 September 2023
pendanaan Fintech

Inilah 5 Fintech dengan Pendanaan Terbesar di Indonesia Tahun 2025

15 Mei 2025
Fastwork Raih Pendanaan Seri A US$4,8 Juta

Fastwork Luncurkan Fitur Baru Untuk Pengguna Jasa Freelancer

11 Agustus 2020
Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

Junaidi : Bikin Bimbel Karena Cinta Jadi Guru

0
Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

Brother Indonesia Rilis Aplikasi Mobile Brother iShop

0
Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

Bangun Bagian Dapur, IKEA Dukung Pembuatan Film “Ini Kisah Tiga Dara”

0
Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

Ferdian Yosa : Menangkap Tren di Bisnis Kuliner

0
WhatsApp Hadirkan Meta AI, Chatbot Serbaguna Berbasis Kecerdasan Buatan

Fitur Baru WhatsApp, Bisa Bikin Gambar Bergerak Hingga Personalisasi Tema Chat

1 Oktober 2025
Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

Deteksi TBC Dengan AI Bawa Startup Indonesia Masuk Final Kompetisi LKYGBPC Singapura

1 Oktober 2025
Vokasi UI Gelar Program UMKM Naik Kelas di Kota Depok

Upskilling Jadi Kunci Lulusan Vokasi Bersaing di Dunia Kerja

30 September 2025
Tokopedia dan TikTok

Terlambat Laporkan Akuisisi Saham Tokopedia, TikTok Terkena Denda Rp15 Miliar

30 September 2025
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Layanan Bisnis
Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved
No Result
View All Result
  • News
  • Technopreneur
  • Creativepreneur
  • Sociopreneur
  • Innovation
  • Youth Development

Copyright © 2016 - PT Inovasi Muda Mandiri. All rights reserved

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.
Go to mobile version