Bhinneka Gandeng UII Yogyakarta Hadirkan Platform Marketplace Bagi Masyarakat Kampus

Bhinneka terus memperkuat toko onlinenya. (Foto: Ilustrasi/Youngsters.id)

youngster.id - Berdasarkan laporan IMD bertajuk ”World Digital Competitiveness Ranking”, Indonesia saat ini berada di peringkat ke-56 dari 63 negara. Melihat data tersebut, minimnya talenta digital akan menjadi batu penghalang Indonesia untuk mencapai potensi maksimal ekonomi digital di masa mendatang.  Merangkul mahasiswa perguruan tinggi agar dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan UMKM Tanah Air menjadi langkah tepat dalam menjawab permasalahan minimnya talenta digital Indonesia.

Untuk itu, Bhinneka berkolaborasi dengan Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta meluncurkan microsite UIIGerai.Bhinneka. Kerjasama ini diharapkan membuka kesempatan bagi startup atau UMKM di lingkungan UII Yogyakarta untuk mengoptimalkan strategi pengembangan bisnis dengan memanfaatkan platform marketplace Bhinneka.

Chief of Commercial and Omni Channel Bhinneka Vensia Tjhin mengatakan, program Campus Marketplace dari Bhinneka dapat dimanfaatkan untuk berwirausaha bagi seluruh civitas academica UII Yogyakarta. Tak hanya itu, bahkan alumni dan keluarga dari seluruh pihak di lingkungan UII Yogyakarta juga dapat ikut serta mengakses dan memanfaatkan marketplace yang ada untuk tambahan penghasilan atau memupuk jiwa kewirausahaan.

“Kami berharap, adanya pemanfaatan marketplace ini dapat menjadi tempat mempraktekkan ilmu wirausaha hingga menghasilkan talenta-talenta yang dibutuhkan industri digital,” ungkap Vensia dalam keterangan pers, Senin (1/11/2021).

Menurut dia, kolaborasi dengan UII Yogyakarta menambah daftar panjang wujud konkret Bhinneka  dalam membantu percepatan transformasi ekonomi digital. Di tengah momentum positif pertumbuhan ekonomi digital, Bhinneka sebagai pelopor B2B e-Commerce mengambil sikap proaktif merangkul sektor lain untuk menemukan dan mewujudkan peluang bisnisnya melalui dua solusi teknologi, yakni penyediaan marketplace dan sistem e-Procurement.

“Kolaborasi bersama Bhinneka merupakan salah satu langkah kami dalam membentuk ekosistem inovasi dan kewirausahaan, baik secara keseluruhan di tingkat universitas maupun di tiap-tiap program studi. Oleh karena itu, marketplace ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh civitas academica UII Yogyakarta, bahkan hingga alumni dan keluarga,” ungkap Arif Wismadi Direktur Pembinaan dan Pengembangan Kewirausahaan/Simpul Tumbuh UII Yogyakarta.

Sementara Rektor UII, Prof Fathul Wahid menegaskan bahwa dukungan Bhinneka kepada UII ini akan sangat membantu dalam menguatkan ekosistem kewirausahaan yang sudah lama dikembangkan. Penguatan ini ada di sisi ujung dengan penyediaan marketplace platform yang sudah teruji.

“Marketplace ini menjadi wadah yang tepat untuk belajar berwirausaha dan bertumbuh bersama, dan semoga melalui kegiatan ini tercipta kolaborasi yang saling menghargai dan memajukan,” katanya.

Peluncuran microsite UIIGerai.Bhinneka.com bersamaan dengan rangkaian acara Growth Festival 2021. Growth Festival 2021 merupakan kegiatan tahunan yang diadakan oleh Inkubator Bisnis dan Inovasi Bersama (IBISMA) UII Yogyakarta untuk memberikan kesempatan kepada seluruh ekosistem wirausaha yang ada di lingkungan UII.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version