youngster.id - Pandemi virus Covid-19 menggerakkan Bibit.id untuk turut serta dalam membantu meringankan beban masyarakat Indonesia. Aplikasi Investasi Reksa Dana ini akan memberikan asuransi COVID-19 dari Prudential gratis untuk ratusan ribu nasabahnya.
“Kami selalu percaya bahwa masyarakat Indonesia berhak mendapatkan masa depan yang lebih baik – tidak hanya dalam bentuk kondisi finansial yang berkecukupan, tapi juga dalam bentuk kesehatan tubuh yang terjaga,” ujar Wellson Lo, CEO dari Bibit.id dalam keterangannya, Jumat (24/4/2020).
Dalam program asuransi ini, nasabah Bibit.id akan mendapatkan perlindungan dari novel coronavirus hingga 30 April 2020. Asuransi ini berupa Santunan Tunai Harian sebesar Rp1.000.000,- per hari jika dinyatakan positif terkena COVID-19 dan dirawat di rumah sakit yang dirujuk pemerintah untuk merawat pasien positif COVID-19 sampai dengan tanggal 30 April 2020. Selain itu, Santunan duka Rp. 10,000,000 kepada Ahli Waris sah apabila peserta meninggal dunia akibat kecelakaan sampai dengan tanggal 30 Juni 2020.
Selain memberikan perlindungan asuransi gratis, Bibit.id juga mengingatkan masyarakat untuk mengikuti arahan dari pemerintah Indonesia untuk melakukan pembatasan sosial atau social distancing dengan gerakan #DiRumahAja. Mengurangi aktivitas di luar rumah serta membatasi interaksi sosial dapat secara efektif menahan penyebaran novel coronavirus dan mencegah beban yang terlalu banyak pada tenaga medis Indonesia. Mengurangi aktivitas di luar rumah juga memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, dan fokus pada menyiapkan dana darurat yang mungkin akan dibutuhkan di masa depan.
“Kami optimis bahwa ekonomi Indonesia akan segera membaik setelah pandemi ini mereda, namun hingga saat itu, sebaiknya masyarakat Indonesia tetap melakukan pengelolaan uang secara disiplin, menyiapkan dana darurat, dan tetap konsisten menabung sesuai dengan profil risiko. Kami siap untuk memandu masyarakat Indonesia yang ingin memulai atau memperkuat kekuatan finansial mereka dengan cara yang mudah dan tanpa perlu meninggalkan rumah,” tutup Wellson Lo.
FAHRUL ANWAR
Discussion about this post