BTS Meal Segera Tersedia Di Indonesia, Layanan dan Persediaan Terbatas

BTS Meal

Grup Idol BTS berkolaborasi dengan McDonald's meluncurkan BTS Meal di Indonesia. (Foto: istimewa)

youngster.id - Tingginya antusiasi penggemar grup musik BTS akan BTS Meal membuat McDonald’s Indonesia akhirnya mempercepat peluncuran paket makanan bertema BTS di Indonesia pada 9 Juni 2021. Menariknya, menu yang didesain berdasarkan menu favorit para member BTS ini hadir dengan layanan dan persediaan terbatas.

Caroline Kurniadjaja, Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia mengatakan, khusus BTS Meal hanya bisa dibeli lewat layanan pesan lewat (drive thru) atau aplikasi McDelivery, serta patner layanan antar online seperti Gofood, Grabfood dan shopeeFood.

“Kami memutuskan untuk tidak menjual BTS Meal di restoran untuk santap langsung atau take away. Keputusan ini karena kami mengutamakan keamanan dan kesehatan konsumen dan karyawan kami. Mengingat antusias akan menu ini sangat besar maka kami menghindari keramaian dan kerumunan dan

memastikan ini sebagai tindakan pencegahaan terhadap penyebaran covid-19,” kata Caroline pada jumpa pers peluncuran BTS Meal Indonesia, Selasa (8/6/2021) di Jakarta.

Sebelumnya, BTS Meal telah diumumkan diluncurkan di 50 negara termasuk Indonesia dengan jadwal pada 25 Juni 2021. Namun pihak McDonald’s Indonesia akhirnya mempercepat kehadiran menu tersebut melihat animo dari masyarakat terutama Army Indonesia.

Caroline menegaskan bahwa menu yang terdiri dari 9 potong nugget ayam, kentang goreng, minuman dan saus Cajun dan sweet chilli ini akan tersedia di semua gerai McDonald’s Indonesia. Yang membuat BTS Meal ini istimewa karena pada kemasannya terdapat logo BTS dengan warna bernuansa ungu.

“Kami mempersiapkan menu BTS Meal ini dengan memperhatikan kota-kota yang menjadi fan base BTS. Sehingga kami percaya akan dapat memenuhi permintaan pemesanan selama persediaan masih ada,” ucap Caroline.

Produk yang dijual dengan harga sekitar Rp 50 ribu ini sayangnya tidak menyertakan marchendise BTS. Untuk merchandise BTS Meal dijual secara terpisah di aplikasi Weverse.

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version