Campaign #ForABetterWorld Dukung Pendidikan Berkualitas Lewat Kampanye Sosial Digital

Aplikasi Campaign #ForABetterWorld

Campaign #ForABetterWorld Dukung Pendidikan Berkualitas Lewat Kampanye Sosial Digital (Foto: Istimewa)

youngster.id - Untuk meningkatkan minat baca anak usia dini, Campaign, startup pengembang aplikasi kampanye sosial Campaign #ForABetterWorld, meluncurkan kampanye “Buku Buka Jendela Dunia”. Kampanye ini diorganisir oleh PAUD Nusa Indah Johar Baru, Jakarta Pusat, dan berhasil mengajak 531 orang untuk membuka donasi senilai Rp10 juta.

Data menunjukkan bahwa minat baca dan literasi anak Indonesia masih rendah. Survei KPAI tahun 2020 menunjukkan 52% anak menonton video setiap hari, dan nilai Asesmen Nasional (AN) 2021 menunjukkan 1 dari 2 anak memiliki tingkat literasi yang rendah.

Kampanye “Buku Buka Jendela Dunia” membantu PAUD Nusa Indah Johar Baru, yang memerlukan fasilitas buku cerita.

“Selama ini, sekolah kami tidak memiliki cukup fasilitas dalam kegiatan belajar mengajar. Banyak buku cerita yang rusak, padahal kami butuh dalam jumlah banyak.  Selain  itu,  mainan  edukasi  anak  juga  banyak  yang  tidak  bisa  digunakan  dengan maksimal. Dengan adanya bantuan ini, kami dapat meningkatkan minat baca anak secara lebih optimal,” ungkap Sri Sugiarti, Kepala Sekolah PAUD Nusa Indah Johar Baru.

Pendukung kampanye diajak untuk mengunggah foto menunjukkan buku favorit, foto sedang membaca buku, membagikan tempat ternyaman untuk membaca buku, dan lainnya. Setiap aksi yang diselesaikan membuka donasi sebesar Rp50 ribu.

Kampanye ini merupakan bagian dari project #BantuSekolahYuk yang diluncurkan di aplikasi Campaign #ForABetterWorld. Project ini didanai oleh Yayasan Dunia Lebih Baik dan bertujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan anak usia dini.

“Kami masih membuka kesempatan bagi perusahaan yang ingin menjadi sponsor untuk menyelesaikan isu sosial di bidang pendidikan, lingkungan, kesehatan, dan kesetaraan,” kata Ahmad Fathul Aziz, Engagement Lead at Campaign.

 

HENNI S.

Exit mobile version