DBS Foundation Buka Pendaftaran Social Enterprise Grant 2019

Bank DBS Indonesia (DBS) menggandeng UKM Center Fakultas Ekonomi Budaya Universitas Indonesia meluncurkan e-Book “Berani Jadi Wirausaha Sosial?” (Foto: DBS Indonesia/Youngsters.id)

youngster.id - DBS Foundation mengumumkan program DBS Foundation Social Enterprise Grant untuk 2019. Kompetisi ini terbuka untuk wirausaha sosial di seluruh Asia.

Para peserta adalah mereka yang memiliki produk atau solusi bisnis yang telah divalidasi oleh pasar dengan rencana jelas untuk meningkatkan bisnis, serta menunjukkan komitmen terhadap misi sosial dengan peta jalan jelas untuk meningkatkan dampak sosial.

Karen Ngui, anggota Dewan DBS Foundation dan Head of Group Strategic Marketing & Communications DBS, mengatakan, DBS percaya bahwa wirausaha sosial harus merupakan bisnis layak secara komersial, yang digerakkan oleh tujuan dan misi sosial yang kuat.

“Untuk membantu bisnis tumbuh semakin besar dan menguntungkan serta meningkatkan pengaruh mereka, selain memberikan dana hibah, kami juga menyediakan program inkubasi pengembangan kapasitas, pendampingan sesuai permintaan, dan akses ke jaringan lebih luas,” kata Karen dalam keterangannya belum lama ini.

Pendaftaran yang dilakukan hingga 31 Juli 2019 akan dievaluasi dalam penyelenggaraan tahun ini, dan pendaftar yang lolos berkesempatan untuk meraih dana hibah senilai 50-250 ribu dolar Singapura.

Wirausahawan sosial juga dapat menyerahkan proposal mereka setelah 31 Juli 2019, namun akan dievaluasi dalam penyelenggaraan tahun berikut.

Aplikasi yang diterima sebelum 31 Juli 2019, pukul 23:59 (waktu Singapura, GMT +8), akan dievaluasi dari Agustus hingga September 2019. Hibah akan diserahkan pada November 2019. Sementara lamaran yang diterima pada 1 Agustus 2019 dan setelah tanggal tersebut akan dievaluasi pada tahun depan.

STEVY WIDIA

Exit mobile version