Festival Belanja 12.12, Zilingo Beri Diskon Hingga 95%

Peluncuran Zilingo Indonesia. (Foto: Stevy Widia/youngster.id)

youngster.id - Zilingo, marketplace di Asia Tenggara yang fokus di bidang fesyen dan gaya hidup menggelar Zilingo 12.12 Celebration Festival ini berlangsung selama tiga minggu sejak 1 Desember 2018 akan memberikan konsumen diskon hingga 95% untuk sejumlah merek fashion, seperti Nike, Adidas, Coach, Furla, Les Catino, serta untuk merek kecantikan seperti Wardah dan Kiehl’s.

Dalam siaran pers, Senin (3/12/2018) Zillingo menyebut konsumen memiliki kesempatan untuk memenangkan beragam hadiah menarik dari Zilingo 12.12 Lucky Draw. Tanpa ada ketentuan jumlah pembelanjaan minimum, konsumen hanya perlu berbelanja di Zilingo.co.id selama periode festival pada 1 hingga 21 Desember 2018.

Hanya dengan melakukan transaksi di platform Zilingo, konsumen memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah 5 mobil Mini Cooper, uang tunai sejumlah 10 juta Rupiah yang akan diberikan bagi 100 konsumen yang beruntung, 20 iPhone X dan 20 MacBook Air.

Zilingo juga telah menjalin kerja sama dengan Bank Mandiri sebagai mitra untuk para pengguna kartu kredit sehingga dapat menikmati lebih banyak diskon. Pada tanggal 11-12 Desember, 1.000 pembeli pertama yang menggunakan kartu kredit Bank Mandiri berhak mendapat tambahan diskon hingga 25% setelah diskon 95%, di seluruh kota dengan maksimal jumlah diskon sebanyak 50.000 Rupiah di setiap transaksi.

Dengan lebih dari dua juta produk yang terdaftar dalam platform Zilingo, pengguna dapat dengan mudah berbelanja dari berbagai penjual untuk memenuhi kebutuhan mulai dari pilihan label indie, desainer lokal, merek internasional dan merek-merek milik selebriti. Zilingo dapat diunduh secara gratis di App Store dan Google Play di Singapura, Indonesia dan Thailand.

Zilingo mengklaim telah memiliki lebih dari 500 juta pengguna setiap bulan dan lebih dari 20.000 vendor. E-commerce yang didirikan oleh Ankiti Bose dan Dhruv Kapoor pada 2015 ini mengembangkan teknologi di seluruh rantai pasokan (supply chain) fesyen dan kecantikan untuk mentransformasi pengalaman dagang baik bagi penjual maupun pembeli. Dengan dukungan dari Sequoia Zilingo telah berhasil mengumpulkan pendanaan hingga US$82 juta. Saat ini, Zilingo memiliki kantor di delapan kota besar di seluruh dunia dengan lebih dari 200 pegawai.

STEVY WIDIA

Exit mobile version