Kredivo Kantongi Pendanaan Fintech Terbesar Se Asia Tenggara

Kredivo

Tim Kredivo pada peluncuran fitur zero-click checkout. (Foto: Stevy Widia/youngster.id)

youngster.id - Kredivo dan Victory Park Capital Advisors, LLC (VPC), perusahaan investasi yang berpusat di Chicago, Amerika Serikat, mengumumkan pendanaan lini kredit hingga US$100 juta atau sekitar Rp1,4 triliun. Dana ini akan disalurkan ke pengguna Kredivo di Indonesia.

Kredivo mengklaim pendanaan lini kredit ini merupakan yang terbesar dalam sejarah perusahaan sekaligus terbesar di industri fintech se-Asia Tenggara. Sementara bagi VPC, pendanaan ini menandai investasi pertama mereka di pasar Asia Tenggara.

“Pendanaan lini kredit besar yang tersedia melalui fasilitas ini akan mengakselerasi skalabilitas bisnis dan merealisasikan target kami untuk melayani hingga 10 juta pengguna baru dalam beberapa tahun ke depan,” kata Umang Rustagi Co-Founder Kredivo dalam keterangan pers Rabu (25/11/2020).

Kredivo akan memanfaatkan lini kredit yang diperoleh untuk mengembangkan dan mendiversifikasi loan book-nya yang semuanya berasal dari dana pihak ketiga.

“Kerja sama ini merupakan investasi pertama VPC di kawasan Asia Tenggara,” kata Gordon Watson Partner di VPC.

Tidak hanya bagi Kredivo, transaksi ini juga menjadi momentum penting bagi ekosistem kredit digital di Indonesia, bahkan Asia Tenggara. Mengingat penetrasi kartu kredit yang masih berada pada angka 3% dan keterbatasan lembaga keuangan konvensional dalam menyalurkan kredit tanpa jaminan, kehadiran kredit digital seperti Kredivo dipercaya mampu menjembatani gap kredit di Indonesia.

Di tengah dominasi model bisnis peer-to-peer di ekosistem kredit digital Indonesia, kerjasama antara Kredivo yang sudah beroperasi sebagai perusahaan multifinance dengan VPC menandakan  deviasi dari standar umum serta menjadi sinyal positif atas menguatnya kredibilitas pelaku fintech yang tengah berkembang.

 

 

STEVY WIDIA

Exit mobile version