youngster.id - Perusahaan teknologi Web 3.0 Moflip dan LOKET dipercaya PT Liga Indonesia Baru sebagai operator resmi BRI Liga 1 2021/2022 guna menghadirkan inovasi penjualan tiket dalam bentuk Non Fungible Token (NFT) pertama di sektor sepak bola.
Melalui kolaborasi ini, fans sepak bola Indonesia bisa mendukung tim kesayangan mereka berlaga tanpa harus datang ke stadion dengan mengoleksi tiket pertandingan Seri 5 Liga 1 BRI dalam bentuk Tiket NFT.
Kehadiran Tiket NFT Liga 1 ini membuka peluang yang sangat luas bagi para fans untuk memberikan dukungan lebih jauh bagi klub bola favorit mereka baik secara moril maupun finansial. Selain itu, Tiket NFT Liga 1 membuka kesempatan fans untuk memperoleh reward atau akses khusus yang bersifat eksklusif serta unik dan tidak dapat tergantikan (non-fungible).
CEO & Co-Founder Moflip, Joseph Bima Jenie mengatakan, era Web 3.0 melalui teknologi seperti blockchain dan aplikasinya seperti NFT telah mentransformasi cara masyarakat mengapresiasi sebuah karya yang sifatnya eksklusif dan unik (non-fungible).
“Teknologi Moflip yang diaplikasikan pada liga1.tiketnft.com telah terintegrasi dengan teknologi LOKET. Teknologi Tiket NFT dari Moflip dan LOKET ini telah terenkripsi secara aman namun bersifat transparan secara ownership, sehingga punya peluang penggunaan yang luas dari sisi interaksi dan gamifikasi. Kami bangga teknologi ini memiliki dampak yang nyata bagi keberlanjutan dunia olahraga maupun hiburan masyarakat selama dirumah,” imbuh Joseph dalam keterangan tertulisnya, Kamis (3/3/2022).
Seperti diketahui, pertandingan Liga 1 BRI pada musim 2021/2022 telah berlangsung sejak 27 Agustus 2021 dengan sistem tanpa penonton di lokasi. Tetapi, penonton terus dapat mendukung klub favorit mereka dari rumah secara aman melalui siaran pertandingan secara langsung melalui televisi maupun livestreaming yang telah mendapatkan hak siar. Tercatat, Liga 1 memiliki 18 klub sepak bola profesional yang bersaing untuk menjadi juara.
“BRI Liga 1 telah berlangsung hampir satu tahun dengan aman dan tetap meriah walau tanpa penonton di lokasi. Memasuki akhir musim ini, inisiatif Tiket NFT Liga 1 dengan dukungan ticketing LOKET yang selama ini teruji dalam berbagai acara olahraga, tentunya menjadi semangat baru bagi kami. Kedepannya fans yang memiliki Tiket NFT Liga 1 ini berkesempatan dapat menikmati program-program eksklusif dan menarik yang sedang direncanakan oleh BRI Liga 1,” kata Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita,
Agar bisa berpartisipasi, fans sepak bola hanya perlu melakukan registrasi pada liga1.tiketnft.com yang terintegrasi dengan teknologi ticketing LOKET. Masyarakat kemudian dapat mengecek jadwal pertandingan tim favorit sesuai jadwal resmi BRI Liga 1, karena tiket pertandingan antar klub dalam bentuk NFT ini hanya tersedia secara terbatas pada tiap hari pertandingan. Setelah memilih Tiket NFT yang diinginkan dan memilih klub favorit, fans hanya perlu melengkapi form dan menyelesaikan pembayaran. Pembayaran menggunakan Rupiah dengan metode pembayaran GoPay dan QRIS, transfer bank, hingga kartu kredit/debit.
“LOKET mendorong keberlanjutan industri sepak bola melalui akses pendapatan tambahan bagi para klub bola yang tergabung dalam Liga 1. Teknologi ticketing dari LOKET bersama Moflip dapat mentransformasi tiket event menjadi sebuah digital asset yang menjadi sarana berinteraksi baru para fans. Kami sangat bangga dapat mendukung BRI Liga 1 beserta 18 klub di dalamnya agar para klub terus dapat terkoneksi dengan para fansnya dan terus bertanding dengan maksimal menghibur masyarakat di rumah,” ujar Head of LOKET, Bagus Utama.
FAHRUL ANWAR