youngster.id - Pandemi Covid-19 telah menyadarkan masyarakat akan arti penting perilaku hidup bersih sehat. Akan dilonggarkannya aturan PSBB oleh pemerintah bukan berarti kita tidak perlu waspada akan bahaya tertular virus. Pola hidup tersebut harus terus dipertahankan memasuki pasca pandemi.
Weitarsa Hendarto, Senior Vice President Marketing & International Operations Combiphar mengatakan, pandemi Covid-19 telah menjadikan perilaku hidup bersih dan sehat sebagai #newnormal dalam keseharian kita. Akan dilonggarkannya aturan PSBB oleh pemerintah dengan memperbolehkan masyarakat di bawah usia 45 tahun untuk kembali bekerja, menuntut masyarakat agar terus menerapkan kebiasaan baik yang sudah terbentuk.
“Disiplin menjaga kebersihan diri, mencakup menjaga kebersihan tangan agar tetap higienis perlu terus digaungkan untuk mencegah penyebaran kembali virus ini , apalagi sebelum vaksin ditemukan.,” ujar Weitarsa dalam jumpa pers online Selasa (19/5/2020).
Sebuah survey memaparkan, terdapat 73% responden khawatir akan kemungkinan penyebaran penyakit termasuk COVID-19 saat kembali ke rutinitas kerja. Potensi penyebaran penyakit ini dapat terjadi lewat tangan, karena tanpa disadari sering bersentuhan dengan virus dan bakteri yang terdapat di permukaan benda.
“Combiphar senantiasa memprioritaskan masalah kesehatan dan tidak bosan-bosannya mengajak masyarakat untuk melakukan hal yang sama. Saat ini adalah saat yang tepat bagi semua pihak untuk melakukan hal sederhana namun penting untuk keselamatan orang banyak, yaitu dengan mendisiplikan diri menerapkan perilaku hidup bersih sehat,” tutup Weitarsa.
Menurut dr Sandi Perutama Gani, Medical Expert Combiphar Pandemi Covid-19 telah mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan tangan.
“Ketika tangan terkontaminasi oleh bakteri dan virus, patogen ini dapat masuk ke dalam tubuh atau berpindah dari satu orang ke orang lain untuk menyebabkan penyakit. Selain COVID-19, diare dan Infeksi Saluran Nafas Atas (ISPA), adalah dua penyakit utama yang dapat ditularkan melalui tangan,” ungkap
Dia menegaskan kebersihan tangan adalah salah satu langkah yang paling penting dan harus kita terapkan sebagai #newnormal dalam perilaku hidup bersih sehat. Hal ini untuk menghindari diri terjangkit penyakit dan menyebarkannya kepada orang lain, tidak hanya ketika pandemi berakhir namun untuk seterusnya.
Berikut 5 tips agar tetap aman saat kembali beraktifitas di luar rumah:
1. Disiplinkan diri dengan menanamkan pesan, ‘memutus mata rantai penyebaran COVID-19 jauh lebih baik daripada menjadi penyebar wabah’. Dengan demikian diharapkan muncul keinginan untuk konsisten menerapkan pola hidup bersih sehat.
2. Tetap waspada menjaga jarak dan hindari berkerumun;
3. Rutin cuci tangan dengan sabun dalam air mengalir.
4.Untuk kepraktisan, siapkan selalu hand sanitizer di dalam tas. Pilih hand sanitizer yang dapat melembutkan kulit bukan malah membuat kulit jadi kering seperti RusGone yang mengandung alkohol 70% yang efektif membunuh bakteri serta diperkaya dengan aroma lavender dan lidah buaya untuk efek melembabkan.
5. Gunakan masker berbahan kain
FAHRUL ANWAR