youngster.id - Fakta menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia masih mudah termakan oleh berita yang belum tentu kebenarannya kemudian menyebarkannya. Hal inilah yang dapat menyebabkan terjadinya berbagai aksi represif dan terbakar emosi untuk berbuat anarkis. Hal ini bisa sesungguhnya bisa dicegah jika masyarakat memiliki literasi yang kuat.
Kenyataannya, data dari UNESCO yang menyebutkan indeks minat baca di Indonesia baru mencapai 0,001 atau 1 dari 1.000 orang Indonesia yang memiliki minat baca serius. Selain itu, World’s Most Literate Nations juga mengeluarkan pernyataan bahwa Indonesia termasuk negara dengan minat baca yang sangat rendah. Padahal, Organisasi Pendidikan dan Kebudayaan PBB menetapkan standar durasi membaca antara 4-6 jam sehari.
Salah satu penyebab masyarakat Indonesia memiliki kebiasaan membaca yang rendah ialah kurangnya bahan bacaan non-pelajaran. Padahal menurut Ketua IKAPI, Rosidayati Rozalina; jenis bacaan yang paling populer ialah novel, komik dan buku anak.
Melihat fakta ini, Mahoni Edukasi Digital yang merupakan sebuah startup edutech di Indonesia, sebagai pengembang portal Pendidikan.id, sejak beberapa tahun lalu mencanangkan program “Komik Pendidikan” yang menyediakan bacaan literasi berupa komik dengan mengangkat topik seperti moral-budi pekerti, kesehatan, pengetahuan dan sejarah yang dikemas dengan cerita dan gambar yang menarik sehingga disukai oleh anak-anak.
Kini Pendidikan.id menghadirkan aplikasi edutech yang dinamakan KIPIN School 4.0 yang berisikan 250 Komik Pendidikan. Komik-komik pendidikan dapat diunduh gratis melalui gawai Android atau IOS maupun lewat personal komputer berbasis Windows 10.
“Kami berharap dengan adanya Komik Pendidikan ini dapat meningkatkan minat baca anak-anak Indonesia sehingga menjadikan mereka pribadi yang mampu berpikir kritis, mampu menyeleksi segala informasi yang ada dan menjadi pemuda/pemudi bangsa yang berintegritas dan berdaya sain,” kata Santoso Suratso, CEO Pendidikan.id dalam keterangannya, Jumat (13/9/2019) di Jakarta.
Untuk itu, Pendidikan.id mempersilahkan pihak-pihak manapun, baik sekolah, yayasan, perpustakaan umum, taman bacaan, dll untuk memanfaatkan Komik Pendidikan ini sehingga semua anak bangsa dapat mempergunakannya dengan sebaik-baiknya.
STEVY WIDIA
Discussion about this post