youngster.id - Gojek melalui ragam layanan dalam ekosistemnya bersama Polda Metro Jaya mendukung kegiatan Vaksinasi Merdeka yang diadakan tanggal 1 – 17 Agustus 2021. Layanan ini di antaranya adalah layanan transportasi, pesan-antar makanan, dompet elektronik, serta penyedia teknologi manajemen event dan tiket guna menyediakan kemudahan dalam mencapai target 3 juta masyarakat DKI Jakarta sukses divaksinasi dalam 17 hari.
Dukungan terhadap kegiatan Vaksinasi Merdeka merupakan bagian dari semangat gerakan #BangkitBersama, yang diinisiasi oleh GoTo Group. #BangkitBersama merupakan sebuah gerakan yang yang menggabungkan solusi mobilitas, e-commerce, dan layanan keuangan di dalam ekosistem GoTo untuk membantu masyarakat, termasuk UMKM dan Pekerja Sektor Informal, untuk dapat bangkit kembali seusai pandemi COVID-19, sekaligus membantu mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal.
Kevin Aluwi selaku Co-Founder dan CEO Gojek mengungkapkan, sejak awal pandemi, Gojek secara konsisten terus mendukung berbagai upaya Pemerintah menanggulangi penyebaran COVID-19 di tanah air.
“Kolaborasi bersama Polda Metro Jaya merupakan inisiatif yang memiliki semangat untuk #BangkitBersama Gojek dan menjadi semakin tangguh di masa penuh tantangan seperti sekarang ini, khususnya bagi seluruh Warga Jakarta. Kami sangat bangga bisa bekerja sama dengan Polda Metro Jaya dengan mendukung inisiatif yang inovatif ini,” kata Kevin dalam siaran pers, Senin (2/8/2021).
Dukungan ekosistem Gojek untuk Vaksinasi Merdeka meliputi, perjalanan GoRide dan GoCar gratis bagi 5.000 relawan melalui GoCorp. Lalu distribusi insentif kepada seluruh relawan yang bertugas melalui GoPay sebesar Rp100.000/relawan per hari yang diberikan oleh Polda Metro Jaya kepada para relawan.
Kemudian kemudahan akses penjadwalan vaksinasi bagi masyarakat melalui LOKET dan GoTix. Proses telah dirancang untuk memudahkan peserta untuk dapat berkunjung pada waktu yang telah ditentukan sehingga tidak perlu lama mengantri. Potongan harga perjalanan GoRide dan GoCar hingga Rp85.000 bagi para peserta vaksinasi, dan pembagian voucher GoFood bagi ratusan peserta vaksinasi dengan nominal sebesar Rp100.000.
Tidak hanya memberi kemudahan bagi para tenaga kesehatan dan masyarakat peserta vaksinasi, kegiatan Vaksinasi Merdeka juga menyediakan akses bagi puluhan ribu mitra driver Gojek di 900 lokasi gerai vaksinasi. Sebelumnya, GoTix bersama Polda Metro Jaya juga mendirikan Sentra Vaksinasi COVID-19 Nasional di Jakarta Convention Center, Senayan, yang sukses memvaksinasi ribuan mitra driver.
“Rangkaian inisiatif ini menambah catatan panjang vaksinasi mitra driver kami, di mana ratusan ribu mitra driver di 74 kota/kabupaten telah berhasil divaksinasi,” pungkas Kevin.
STEVY WIDIA
Discussion about this post