youngster.id - PT Harapan Bangsa Kita (GK Hebat) usaha rintisan kuliner milik Kaesang Pangarep ikut terkena imbas pandemi Covid-19. Agar pelaku usaha dari brand Sang Pisang, Ternakopi, Makobar, Yang Ayam, dan Siap Mas tetap bertahan, para founder menetapkan sejumlah strategi.
Co Founder Sang Pisang dan Ternakopi dan CMO GK Hebat Ansari Kadir mengatakan, hampir seluruh bisnis kuliner di bawah GK Hebat mengalami perlambatan penjualan bisnis. “Semua terkena dampaknya,” kata Ansari dalam siaran pers Rabu (29/4/2020).
Dalam mengatasi perlambatan bisnis di tengah wabah korona, Ansari mengatakan, pihaknya lebih intens berbagi informasi dan strategi dengan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di bawah bendera GK Hebat, sehingga mereka mampu membuat inovasi untuk meningkatkan penjualan mereka.
Manajer Operasional Ternakopi Dwiky Chandra menambahkan, kolaborasi antar bisnis kuliner di bawah naungan GK Hebat terus dilakukan. Misalnya, di gerai Solo, Ternakopi telah berkolaborasi dengan Sang Pisang dan Yang Ayam membuka gerainya dalam satu lokasi.
Strategi ini dinilai lebih efisien karena satu tempat ada tiga jenis gerai kuliner milik Kaesang. Selain itu, pegawai yang bertugas sebagai penerima order bisa bekerja multitasking dan pelanggan yang memesan via aplikasi online hanya perlu order ke satu lokasi restoran saja.
Sementara itu, General Manager PT Ternakopi Indonesia Aprilia Ratna Dewi menambahkan, minimal dua kali seminggu GK Hebat mengadakan pertemuan online dengan pebisnis kuliner di bawah naungan perusahaan yang digawangi putra bungsu Jokowi ini.
Saat ini, Ternakopi punya 40 gerai di wilayah Jabodetabek. Di tengah pandemi Covid-19, Ternakopi berencana memasuki pasar lain melalui program kemitraan dengan beberapa pihak untuk mempercepat roadmap 1.000 gerai kopi untuk dapat menjaring pasar konsumen baru.
STEVY WIDIA