youngster.id - Platform video pendek TikTok telah meluncurkan fitur bernama TikTok Resume. Melalui fitur itu pengguna bisa melamar pekerjaan menggunakan video pendek. Sejumlah perusahaan sudah memasang lowongan pekerjaannya dan diajukan melalui video pendek TikTok, seperti WWE, Shopify, Chipotle Mexican Grill, Nascar, dan lainnya.
“Platform memungkinkan pengguna untuk melamar pekerjaan dari tingkat pemula ke posisi berpengalaman dengan video,” demikian pernyataan TikTok yang dilansir Reuters, Kamis (8/7/2021).
TikTok menyatakan bahwa fitur tersebut bekerja dengan cara mengubah lamaran tradisional menggunakan file dokumen atau kertas menjadi lamaran berbasis video digital. Pengguna TikTok yang ingin melamar pekerjaan bisa melihat berbagai lowongan di microsite TikTok Resume. Kemudian, akan muncul beberapa lowongan pekerjaan yang dicari. Saat ini, Fitur masih dalam tahap uji coba di Amerika Serikat (AS).
Setelah memilih lowongan pekerjaan, pengguna bisa melamar dan membuat lamaran berbasis video. Pengguna juga bisa mengeditnya seperti menggunakan filter atau efek. Kemudian, pengguna diminta untuk memasukan tagar #TikTokResumes pada caption video itu. Setelah jadi, pengguna mengirimnya ke perusahaan yang menyediakan lowongan pekerjaan itu.
Pengguna juga bisa mengunggahnya di aplikasi. Namun, pengguna tidak disarankan memberikan data seperti nomor ponsel, alamat email, dan data pribadi lainnya apabila mengunggah di aplikasi. Selain informasi lowongan pekerjaan, dalam microsite juga dijelaskan mengenai cara dan tips membuat video lamaran bagi pengguna. Adapun pengembangan fitur TikTok kali ini bertujuan untuk memudahkan para pencari kerja di era digital dan pandemi. Beberapa negara telah menghadapi tingginya permintaan tenaga kerja setelah pandemi Covid-19. TikTok juga mencatatkan peningkatan konten karir dan pekerjaan di bawah tagar seperti #CareerTok.
Selain TikTok, aplikasi media sosial seperti Facebook hingga aplikasi kencan Bumble juga memungkinkan pengguna berjejaring dan mencari pekerjaan.
STEVY WIDIA
Discussion about this post